Di Provinsi Jatim Elektabilitas Prabowo Tinggalkan Ganjar

Di Provinsi Jatim Elektabilitas Prabowo Tinggalkan Ganjar

Ekonomi | BuddyKu | Minggu, 4 Juni 2023 - 21:18
share

Surabaya Research Syndicate (SRS) merilis hasil terbaru bursa Capres 2024 pilihan warga Jawa Timur. Hasilnya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto tampil sebagai pemenang, meninggalkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di peringkat kedua.

Hasil survei SRS memperlihatkan bahwa elektabilitas Prabowo semakin meninggalkan Ganjar, ujar Peneliti SRS Fishya Amina Elvin, saat merilis hasil survei secara daring, Minggu (4/6).

Fishya menjelaskan, elektabilitas Prabowo Subianto mengalami tren kenaikan. Namanya muncul mulai dari pertanyaan terbuka ( top of mind ), pertanyaan tertutup simulasi 12 nama, maupun pertanyaan tertutup simulasi tiga nama.

Di pertanyaan terbuka, tentang siapakah tokoh yang paling pantas menggantikan Presiden Jokowi, secara spontan sekitar 24,9 persen responden menyebut Prabowo Subianto. Kemudian nama Ganjar Pranowo meraih 15,8 persen, dan Anies Baswedan 10,2 persen.

Setelah itu muncul nama-nama seperti Ridwan Kamil, Erick Thohir, Agus Harimurty Yudhoyono (AHY), Mahfud MD, Sandiaga Uno, Airlangga Hartarto, Puan Maharani, Khofifah, Moeldoko, dan Muhaimin Iskandar, namun persentasenya tidak signifikan, sebutnya.

Kemudian saat pertanyaan tertutup simulasi 12 nama. Survei membuktikan, Prabowo menjadi pemenang dengan raihan 32,5 persen. Berikutnya, Ganjar (28,4 persen), Anies Baswedan (12,4 persen).

Setelah itu muncul nama Ridwan Kamil (4,1 persen), Agus Harimurty Yudhoyono (3,1 persen), Erick Thohir (2,9 persen), Mahfud MD (2,8 persen), Sandiaga Uno (2,7 persen), Khofifah Indar Parawansa (2,2 persen), Airlangga Hartarto (2,1 persen), Moeldoko (1,9 persen) dan Muhaimin Iskandar (1,9 persen), serta belum ada pilihan (3 persen).

Keunggulan Prabowo semakin signifikan ketika SRS membuat simulasi Pilpres hanya diikuti tiga capres saja, tekannya.

Jika Pilpres hanya diikuti Prabowo, Ganjar, dan Anies, maka sebanyak 43,5 persen responden mengaku memilih Prabowo, kemudian 38,5 persen mengaku memilih Ganjar dan 12,8 persen menjatuhkan pilihan pada Anies. Sebanyak 5,2 persen responden menyatakan belum punya pilihan.

Berdasarkan hasil survei SRS kali ini, dapat dikatakan Prabowo Subianto telah meninggalkan Ganjar di Jawa Timur. Elektabilitas Prabowo kini telah leading 5 persen dan kecenderungannya semakin mendekati Pemilu 2024 gap elektabilitas Prabowo dan Ganjar akan terus melebar, katanya.

Dijelaskannya, faktor utama elektabilitas Prabowo meninggalkan Ganjar karena terjadi arus migrasi simpatisan Jokowi yang semula memilih Ganjar dan belum punya pilihan kini menjatuhkan pilihannya kepada Prabowo.

Menguatnya elektabilitas Prabowo juga dipengaruhi oleh perubahan persepsi publik terhadap sosok Ketua Umum Partai Gerindra tersebut. Isu-isu negatif yang terus diekspose oleh lawan-lawan politik ternyata tidak lagi efektif mempengaruhi opini publik terhadap sosok Prabowo.

Sebaliknya, Prabowo semakin memperoleh simpati dan empati dari publik luas, baik karena kinerjanya yang sangat baik sebagai Menteri Pertahanan maupun kepribadiannya sebagai negarawan yang semakin matang dan konsisten mengutamakan kepentingan nasional di atas segalanya.

Untuk diketahui, survei SRS ini digelar medio 20-30 Mei 2023 di 38 Kabupaten atau Kota di seluruh Provinsi Jawa Timur. Populasi dari survei ini adalah seluruh Warga Negara Indonesia yang berdomisili di Jawa Timur dan telah memiliki e-KTP.

Jumlah sampel sebanyak 1000 responden yang diperoleh melalui teknik pengambilan sampel secara acak sistematis ( systematic random sampling ). Pengumpulan data dilakukan melalui teknik wawancara melalui telepon dengan responden dipandu dengan kuesioner.

Sedangkan ambang kesalahan ( margin of error ) yang ditetapkan dalam survei ini sebesar +/- 3,1 persen dengan tingkat kepercayaan ( level of confidence ) 95 persen. Validasi data mengacu pada data kependudukan yang dikeluarkan Biro Pusat Statistik (BPS).

Topik Menarik