Ratusan Penonton Kesalkan Pembodohan Publik dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Dandrem Cup 2023

Ratusan Penonton Kesalkan Pembodohan Publik dalam Kejuaraan Bulu Tangkis Dandrem Cup 2023

Berita Utama | BuddyKu | Kamis, 5 Oktober 2023 - 03:45
share

Kendari Ratusan penonton yang menghadiri kejuaraan bulu tangkis Dandrem Cup 2023 di GOR Apriyani, Jalan Saosao, Kelurahan Bende, Kecamatan Bende, Kota Kendari mengaku kecewa dengan kegiatan tersebut, Rabu (4/10/2023).

Pasalnya, panitia penyelenggara menjanjikan akan menghadirkan bintang tamu terkenal yakni Taufik Hidayat. Dalam jadwal yang dibuat oleh panitia, pemain bulu tangkis top dunia itu akan berdampingan dengan Jerry Reynaldi mengisi pertandingan ekshibisi melawan Yoga Siddiq yang berdampingan dengan Muh. Harun.

Akan tetapi, hingga kegiatan berakhir, Taufik Hidayat batal mengisi pertandingan. Ratusan penonton yang hadir dan menantikan pertandingan itu pun mengaku kecewa dan merasa dibodohi oleh penyelenggara kegiatan.

Salah satu warga bernama Erdin mengaku, ia jauh-jauh dari Kabupaten Muna datang ke Kota Kendari hanya untuk menyaksikan pertandingan yang akan diikuti oleh Taufik Hidayat. Faktanya, pemain bulu tangkis dunia ini tidak datang dan pihak panitia tidak menginformasikan itu kepada penonton yang membeludak.

Balihonya Taufik Hidayat besar terpampang. Jauhnya kita datang tapi di- prank sama panitia, sangat kecewa dengan kegiatan itu, kesalnya kepada Kendariinfo.

Erwin mengaku hadir di GOR Apriyani sejak pukul 18.00 Wita. Di tempat itu, ia bertemu dengan penonton lainnya dari luar Kota Kendari. Semangatnya sama, yakni ingin melihat Taufik Hidayat, ternyata mereka hanya dijadikan penonton untuk meramaikan kegiatan Dandrem Cup 2023 itu.

Banyak penonton, ramai sekali tapi kami merasa dibohongi oleh panitia. Kasih habis-habis saja waktu, kalau saya tahu begini, mendingan saya kerja cari uang saja, kesalnya.

Warga lainnya bernama Arjun juga menyampaikan hal yang sama. Ia kecewa sebab foto Taufik Hidayat yang terpasang di baliho besar ternyata hanya pajangan saja.

Bisanya panitia begini, kegiatannya Dandrem Cup 2023 tapi kenapa kita dikasih bodoh-bodoh begini masyarakat, bebernya.

Sementara itu, Plh. Kapenrem 143/Halu Oleo (HO), Lettu Inf Rusmin Ismail mengaku belum melakukan monitoring terkait masalah yang muncul dalam kegiatan itu. Ia meminta jurnalis media ini agar mengonfirmasi langsung kepada pihak panitia penyelenggara.

Kalau itu saya belum monitor, saya lagi kurang sehat bang makanya tidak hadir di GOR (Apriyani). Nanti koordinasi sama panitia saja bang, katanya.

Secara terpisah, salah satu panitia bernama Bobi saat dikonfirmasi Kendariinfo enggan berkomentar banyak. Ia hanya berdalih bahwa, dirinya tidak mengetahui alasan Taufik Hidayat tidak hadir dalam kejuaraan tersebut.

Saya juga tidak tahu masalah itu pak, dia batal hadir. Maaf saya kurang tahu pak, singkatnya.

Untuk diketahui, kejuaraan bulu tangkis atau dikenal dengan sebutan Open Tournament Badminton Dandrem Cup 2023 itu berlangsung sejak 29 September 4 Oktober 2023. Dalam flayer yang tersebar, foto Taufik Hidayat dipajang sebagai bintang tamu yang akan hadir dalam kegiatan itu.

Topik Menarik