Kapolres Dairi Dicopot Buntut Pemukulan Anggota hingga Masuk RS

Kapolres Dairi Dicopot Buntut Pemukulan Anggota hingga Masuk RS

Berita Utama | BuddyKu | Selasa, 26 September 2023 - 23:13
share

Kapolres Dairi AKBP Reinhard Nainggolan diduga memukul anggotanya hingga masuk rumah sakit. Terkini, AKBP Reinhard dicopot dari jabatan Kapolres Dairi.

Pencopotan AKBP Reinhard itu tertuang dalam Surat Telegram bernomor ST/2164/IX/KEP./2023 tertanggal 26 September 2023. Reinard dimutasi ke Yanma Mabes Polri.

"Dimutasikan sebagai Pamen Yanma Mabes Polri (dalam rangka evaluasi jabatan)," demikian keterangan dalam surat telegram yang beredar Selasa 26 September 2023.

Sebelumnya, Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM) Irjen Dedi Prasetyo, mengkonfirmasi perihal mutasi 60 personel di polda-polda se-Indonesia.

"Total 60 personel yang mutasi," kata Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM) Irjen Dedi Prasetyo saat dimintai konfirmasi, Selasa 26 September 2023.

Sementara jabatan Kapolres Dairi dipercayakan kepada AKBP Agus Bahari Parama Artha. AKBP Agus sebelumnya menjabat sebagai Danyontar TK II Mentarsis Ditbintarlat Akpol Lemdiklat Polri.

Sebelumnya, AKBP Reinhard Nainggolan dinonaktifkan dari jabatannya setelah dia diduga memukul anggotanya hingga masuk rumah sakit. Reinhard dinonaktifkan untuk memudahkan pemeriksaan di Propam Polda Sumut.

Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi menonaktifkan Reinhard dari jabatannya sejak Kamis 31 Agustus 2023 Agung mengatakan penonaktifan itu dilakukan karena Reinhard masih menjalani proses pemeriksaan.

Untuk sementara, Agung menunjuk Irbid Itwasda Polda Sumut AKBP Ronny Nicholas Sidabutar untuk memimpin Polres Dairi. "Terkait dengan kejadian di Polres Dairi, hari ini masih dilakukan pemeriksaan terhadap AKBP RHN.

Untuk menjamin pelaksanaan tugas memelihara kamtibmas dan melayani masyarakat, mulai hari ini saya menugaskan AKBP Ronny Nicholas untuk sementara memimpin jalannya kegiatan operasional dan pembinaan di Polres Dairi," beber Irjen Agung seperti dikutip dari Instagram Polda Sumut, Kamis 31 Agustus 2023

malam.

Topik Menarik