Mau Jadi Wirausaha Sukses? Miliki Karakter Berikut!

Mau Jadi Wirausaha Sukses? Miliki Karakter Berikut!

Gaya Hidup | BuddyKu | Kamis, 8 Juni 2023 - 07:01
share

Tak sedikit orang yang akhirnya memutar haluan dari karyawan menjadi wirausahawan. Hal ini tidak lepas karena tingkat persaingan kerja yang ketat, ditambah lagi kurangnya fleksibilitas waktu bila menjadi karyawan. Maka tidak heran kalau beberapa karyawan mulai membangun usaha kecil-kecilan, dengan harapan usaha tersebut akan berkembang agar ia bisa segera resign dari perusahaan.

Apakah kamu termasuk salah satu yang ingin menjadi seorang wirausaha? Bisa, asalkan kamu mau membangun karakteristik wirausahawan. Karakteristik seperti apa kira-kira?

Apa Itu Wirausaha?

wirausahawan

Wirausaha terdiri dari dua kata, yaitu wira berarti pejuang dan usaha artinya kegiatan. Jika digabungkan, wirausaha adalah kegiatan untuk menjalankan suatu bisnis. Jenis bisnisnya tergantung dari minat dari wirausahawan itu sendiri.

Seorang wirausahawan memikirkan, mengidentifikasi, mengembangkan, dan mengevaluasi usaha yang didirikannya agar bisa menghasilkan produk unggulan di masa depan. Aktivitas wirausaha tidak berhenti di tempat, melainkan terus bergerak mengikuti permintaan pasar atau konsumen. Karenanya, wirausahawan diwajibkan memiliki sisi kreatif untuk menciptakan output baru yang lebih baik.

Tujuan Menjadi Wirausaha

Adanya suatu kegiatan tidak lepas dari tujuannya masing-masing. Seperti wirausaha yang pada dasarnya memiliki tujuan. Apa saja?

1. Membuka Lapangan Pekerjaan Baru

Seorang wirausaha tidak mampu bekerja sendirian untuk mensukseskan usahanya. Dia membutuhkan tenaga kerja handal untuk mengurus kegiatan operasional. Karenanya, wirausaha secara otomatis membuka lapangan pekerjaan baru bagi masyarakat.

Terciptanya lapangan pekerjaan akan menurunkan tingkat pengangguran di tanah air. Masyarakat yang kesulitan secara finansial akan terbantu untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Dalam jangka panjang, munculnya wirausaha diharapkan mampu meningkatkan pendapatan nasional.

2. Menularkan Semangat Wirausaha

Seorang wirausaha yang sukses memiliki sifat pantang menyerah, kompetitif, kreatif, dan terbuka terhadap perubahan. Semangat ini secara tidak langsung akan ditularkan kepada orang-orang di sekitar. Dengan demikian, jumlah wirausaha yang ada di Indonesia semakin bertambah seiring berjalannya waktu.

3. Menumbuhkan Inovasi

Seorang wirausaha dipaksa menjadi inovatif kalau ingin sukses. Hal-hal yang biasa dibuat menjadi hal luar biasa, yang menarik perhatian banyak orang. Inovasi inilah yang dapat dipelajari oleh wirausahawan baru sebelum menjadi wirausaha sukses nantinya.

4. Menumbuhkan Kesadaran Pentingnya Berwirausaha

Banyak masyarakat takut berwirausaha karena takut gagal. Adanya kegiatan wirausaha dipercaya dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya berwirausaha. Membantu masyarakat melihat kalau kegagalan bukanlah suatu hal yang perlu ditakutkan.

Gagal adalah hal biasa sebelum menjadi sukses. Justru dari kegagalan seorang wirausaha dapat belajar lebih banyak tentang berbisnis. Alhasil, kegagalan yang sama tidak terulang untuk kedua kalinya di masa mendatang.

Keuntungan Menjadi Wirausaha

keuntungan menjadi wirausaha

Saat ini semakin banyak masyarakat ingin menjadi wirausaha . Hal yang wajar karena banyaknya keuntungan yang didapatkan saat menjadi seorang wirausaha. Kira-kira apa saja keuntungannya?

1. Waktu Kerja Fleksibel

Hampir semua orang menginginkan waktu kerja yang fleksibel, setuju? Namun, hal ini baru akan terwujud saat menjadi wirausaha. Mau bekerja kapan, di mana, bebas karena bosnya adalah diri sendiri.

Waktu kerja yang fleksibel memungkinkan seorang wirausaha untuk melakukan apa yang diinginkannya. Tidak melulu mengurusi usaha, tapi juga mengurusi hobi atau hal lain yang disukai. Kondisinya sangat berbeda saat status seseorang masih menjadi pekerja.

2. Menjadi Pemimpin

Seorang wirausahawan adalah pemimpin. Bukan hanya bagi dirinya sendiri, tapi juga bagi orang lain. Diperlukan jiwa kepemimpinan agar sanggup memimpin banyak orang untuk mencapai tujuan bersama.

Tidak perlu khawatir, karena jiwa kepemimpinan ini otomatis terlatih saat seseorang mulai membuka suatu usaha. Asalkan ia mau terbuka terhadap perubahan, mau menerima kritik maupun masukan dari orang lain. Percayalah, ia akan menjadi pemimpin yang sangat baik di kemudian hari.

3. Memaksimalkan Passion

Pada dasarnya, tidak semua orang bekerja sesuai passion. Beberapa orang bekerja karena terpaksa demi memenuhi kebutuhan dan melanjutkan hidup. Namun, hal ini tidak berlaku saat seseorang memutuskan menjadi seorang wirausaha.

Passion yang selama ini terpendam akan dikeluarkan. Dapat dilihat dari jenis usaha yang dijalankannya. Dengan bekal passion, bisnis akan lebih cepat berkembang karena seorang wirausaha senang belajar dan mendalami usaha yang dijalankannya.

4. Bebas Menggunakan Ide

Seorang wirausaha bebas menggunakan ide-ide yang dimilikinya. Entah itu ide untuk menciptakan produk baru, mekanisme pemasaran baru, meningkatkan pelayanan, dan lain sebagainya. Ide ini kemudian akan didiskusikan dengan karyawan demi kemajuan usaha.

5. Memperluas Relasi

Agar suatu usaha bertahan lama, seorang wirausaha wajib membangun relasi dengan orang lain. Relasi yang dibangun otomatis memperluas relasi di kemudian hari. Alhasil, kesempatan untuk mengembangkan usaha semakin terbuka lebar.

6. Melatih Mental

Untung atau rugi sudah menjadi risiko wirausaha. Namun, inilah yang melatih menguatkan mental. Seorang wirausaha tahu bagaimana cara menyikapi kegagalan maupun hambatan, dan tentunya tidak takut untuk mengambil risiko demi kemajuan usaha.

7. Memotivasi Banyak Orang

Seorang wirausahawan sukses dapat memotivasi banyak orang, yang tadinya tidak mau berbisnis menjadi mau. Semuanya berkat cerita kerja keras, semangat, dan tekad wirausaha untuk menuju kesuksesan. Banyaknya yang termotivasi otomatis akan meningkatkan jumlah wirausahawan di tanah air.

Karakter Wirausahawan Sukses

wirausaha sukses

Seorang wirausaha diharapkan memiliki karakter wirausahawan berorientasi masa depan. Sebab, kegiatan usahanya bukan untuk jangka pendek, melainkan jangka panjang. Adapun contoh karakter wirausahawan yang sukses , di antaranya.

1. Komitmen Tinggi

Wirausaha sukses memiliki tingkat komitmen yang tinggi. Dapat dibuktikan dari kata-kata dan tindakan yang dilakukan. Semuanya dapat dipertanggungjawabkan, sehingga orang lain percaya kepadanya.

2. Disiplin

Disiplin bukan hanya dari segi waktu, tapi juga bagaimana wirausaha disiplin terhadap aturan yang dibuatnya. Saat diri sendiri berhasil disiplinkan, maka mendisiplinkan orang lain pun jauh lebih mudah. Apapun yang dilakukan dijamin berhasil.

3. Percaya Diri

Salah satu karakter yang harus dihindari oleh seorang wirausahawan adalah menjadi pemalu. Sifat ini harus digantikan dengan percaya diri untuk meraih keberhasilan. Ketika seseorang percaya diri, apa saja yang dikerjakannya akan berhasil karena dia mampu menarik energi positif di sekitarnya.

4. Inovasi Tanpa Batas

Contoh karakter wirausahawan yang sukses adalah memiliki inovasi tanpa batas. Inovasi dapat diaplikasikan dalam setiap aspek usaha, baik dalam hal produk maupun pelayanan. Inovasi ini memampukan seorang wirausaha untuk bersaing dengan para kompetitor dalam memenangkan pasar.

5. Jujur

Meningkatkan kejujuran sangat penting dalam dunia bisnis, terutama jujur terhadap diri sendiri. Seorang wirausaha harus mau menolak masukan atau ide yang menurutnya kurang sesuai dengan value bisnis yang dimilikinya. Dia juga harus jujur terhadap kualitas produk yang ditawarkannya kepada masyarakat demi menumbuhkan sebuah kepercayaan.

6. Out of The Box

Wirausahawan yang sukses mampu berpikir out of the box, artinya unik dan berbeda dari yang lain. Jangan terpaku pada satu hal saja, tapi juga pada hal lain yang dapat membukakan peluang besar untuk kemajuan bisnis. Dari setiap pemikiran out of the box tersebut, seorang wirausaha juga harus memiliki plan B atau solusi kalau suatu kegagalan terjadi.

7. Teamwork

Wirausahawan sukses tidak bekerja sendirian dalam mencapai kesuksesannya, melainkan bersama orang lain. Dia harus mau membuka diri terhadap masukan atau ide orang lain. Besar kemungkinan apa yang disampaikan orang lain memiliki impact yang besar terhadap kemajuan bisnis.

8. Sosok Visioner

Seorang wirausahawan diharapkan menjadi sosok visioner. Sosok yang mampu merencanakan suatu hal untuk kepentingan jangka panjang. Setiap keputusannya dilandasi pertimbangan yang matang, karena dapat mempengaruhi kesejahteraan dirinya sendiri maupun orang banyak.

9. Berhati Besar

Maksudnya adalah tidak mudah sakit hati terhadap masukan atau kritik yang diberikan oleh karyawan atau partner bisnis. Masukan atau kritik tersebut malahan dijadikan sebagai bahan evaluasi. Hal yang sama juga saat berhadapan dengan kegagalan, wirausaha sanggup menerima kegagalan tersebut dengan lapang dada.

10. Mau Belajar

Kesuksesan tidak terwujud dalam semalam, dan wirausahawan mengetahuinya. Karenanya, ia mau terus belajar memperbaiki dirinya agar perbaikan tersebut membawa perubahan positif bagi perjalanan bisnis. Belajar tidak hanya dari kegagalan, tapi juga dari pengalaman orang-orang di sekitarnya.

Kesuksesan Ada Ditanganmu Sendiri

Sebelum menjadi wirausaha, pastikan kamu sudah memiliki contoh karakteristik wirausahawan sukses di atas. Perlu diingat juga kalau kesuksesan ada di tanganmu, jadi jangan pernah menggantungkan dirimu pada orang lain. Apalagi sampai berhenti mencoba hanya karena satu kegagalan, jadi tetap semangat!

Topik Menarik