Heboh Soal Pernyataan Cawe-Cawe, Demokrat: Jokowi Terlalu Overestimate

Heboh Soal Pernyataan Cawe-Cawe, Demokrat: Jokowi Terlalu Overestimate

Nasional | BuddyKu | Selasa, 30 Mei 2023 - 20:49
share

FAJAR.CO.ID, JAKARTA Partai Demokrat menganggap apa yang dikatakan Presiden Jokowi mengenai rencana Indonesia ke depan hanya sebagai mimpi yang muluk-muluk.

Kader Partai Demokrat, Kamhar Lakumani bahkan menganggap, Jokowi terlalu overestimate dengan pernyataannya menjadikan Indonesia menjadi negara maju apabila dibandingnkan dengan kemampuannya.

Padahal kenyataannya tidak demikian. Beliau overestimate atas pengetahuan dan kemampuannya, kata Kamhar dalam pernyataannya, Selasa (30/5/2023).

Dengan pernyataan Jokowi yang akan ikut cawe-cawe di Pemilu 2024 saja, Kamhar menilai bahwa itu sudah tidak lagi kapasitasnya sebagai Kepala Negara meski itu diklaimnya demi bangsa dan negara.

Pernyataan Pak Jokowi yang akan cawe-cawe terkait Pemilu 2024 demi bangsa dan negara tentu tidak pas dan berlebihan, klaimnya.

Sebelumnya diberitakan, Direktur Pemberitaan MNC Group, Prabu Revolusi menyampaikan bahwa di dalam pertemuan forum pimpinan redaksi yang berlangsung di Istana Negara Jakarta, Presiden Joko Widodo mengaku bakal cawe-cawe atau ikut campur di dalam urusan menentukan arah Indonesia ke depan.

Tujuan dari cawe-cawe yang ia maksud adalah, Presiden Jokowi ingin agar pembangunan nasional yang dilakukannya selama menjabat sebagai Kepala Negara bisa dilanjutkan oleh pemerintahan berikutnya.

Sebagai kepala negara, beliau berhak untuk dalam tanda kutip, cawe-cawe. Kenapa, karena untuk memastikan kalau program-program yang sudah berjalan saat ini itu akan bisa berlanjut, kata Prabu. (Pram/Fajar)

Topik Menarik