Ricky Subagja Apresiasi Perjuangan Tim Indonesia yang Sukses ke Final Piala Uber 2024

Ricky Subagja Apresiasi Perjuangan Tim Indonesia yang Sukses ke Final Piala Uber 2024

Berita Utama | okezone | Minggu, 5 Mei 2024 - 04:00
share

CHENGDU – Kabid Binpres PP PBSI, Ricky Subagja, apresiasi setinggi-tingginya untuk perjuangan Tim Bulutangkis Indonesia yang berhasil melaju ke Final Piala Uber 2024. Srikandi Merah-Putih dinilai tampil luar biasa meski tak masuk favorit juara.

Seperti diketahui, Indonesia berhasil membuat kejutan di babak semifinal Piala Uber 2024 yang berlangsung di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, China, pada Sabtu (4/5/2024) pagi WIB. Di luar dugaan, Gregoria Mariska dan kolega mampu mengalahkan sang juara bertahan dengan skor 3-2.

 

Kemenangan itu membuat Indonesia lolos untuk kali pertama ke final Piala Uber dalam 16 tahun terakhir. Kali terakhir mereka mentas di partai puncak kejuaraan bulutangkis beregu putri paling bergengsi di dunia itu adalah pada edisi 2008 lalu di Jakarta.

Ricky Soebagja pun memberikan apresiasi tinggi kepada Tim Putri Indonesia. Salah satu yang disorotnya adalah keberhasilan para pemain mengatasi ketegangan yang ada dengan mengeluarkan kemampuan terbaik mereka dalam pertandingan yang berlangsung sangat ketat itu.

“Rasa syukur yang luar biasa, apresiasi setinggi-tingginya atas perjuangan para atlet yang benar-benar mengeluarkan segala kemampuan. Walaupun ada ketegangan tapi mereka bisa mengatasi,” kata Ricky dikutip dari rilis PBSI, Sabtu (4/5/2024).

“Ini modal untuk semua bahwa secara kemampuan mereka ada dan bisa. Secara keseluruhan penampilan tadi tidak mudah, di mana poin yang harus ambil,” tambahnya.

Topik Menarik