Gedung LBH Jakarta Terbakar, Saksi Dengar Tiga Kali Ledakan

Gedung LBH Jakarta Terbakar, Saksi Dengar Tiga Kali Ledakan

Berita Utama | sindonews | Senin, 8 April 2024 - 03:00
share

Lantai 2 Gedung Lembaga Bantuan Hukum - Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia ( LBH -YLBHI) di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat terbakar pada Minggu (7/4/2024) malam. Pengurus YLBHI Muhamad Isnur mengatakan, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.

Ia menjelaskan, berdasarkan keterangan saksi mata, Wasiatun yang merupakan pemilik warung pecel lele di depan Gedung LBH Jakarta, terdengar tiga kali ledakan keras dan percikan api yang diduga berasal dari AC lantai 2 Gedung YLBHI.

"Dari ledakan ini kemudian muncul kobaran api yang langsung menjalar ke lantai 2 dan 3 gedung," kata Isnur dalam keterangannya, Minggu (7/4/2024).

Isnur memastikan tidak ada korban jiwa atas insiden kebakaran tersebut. "Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini. Belum diketahui kerugian yang dialami akibat kebakaran," ujarnya.

Menurut Isnur, pukul 22.15 WIB sebanyak enam unit mobil pemadam kebakaran datang dan berupaya memadamkan api. Kobaran api sudah dapat dipadamkan, tetapi masih dalam proses pemantauan petugas damkar agar api tidak menjalar.

Topik Menarik