Penonton Adu Jotos, Saat Nobar Semifinal Piala Asia Indonesia vs Uzbekistan di Alun-Alun Cilegon

Penonton Adu Jotos, Saat Nobar Semifinal Piala Asia Indonesia vs Uzbekistan di Alun-Alun Cilegon

Terkini | banten.inews.id | Selasa, 30 April 2024 - 09:10
share

CILEGON, iNewsBanten - Pemerintah Kota Cilegon menggelar acara nonton bareng (Nobar) semifinal Piala Asia U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Alun-Alun Cilegon. Bahkan Walikota Cilegon, Helldy Agustian turut hadir untuk menonton bersama atau nobar.


Foto: Antusiasme Warga Kota Cilegon hadiri nobar semi final piala Asia Indonesia vs Uzbekistan di alun alun.

​​​​​

Acara nobar tersebut mendapatkan respon luar biasa dari masyarakat Kota Cilegon Dimana, mulai dari sore hari, masyarakat dari berbagai kecamatan sudah mulai memadati Alun-Alun Cilegon.

 

"Ya kita (warga) mau rame-rame aja ke sini buat dukung Timnas Indonesia. Biar seru juga nontonnya ramean," ungkap Rosyid salah satu warga Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, Senin (29/4/2024).

Namun, antusias ribuan warga untuk mendukung Timnas Indonesia pada Piala Asia U-23 tahun 2024 ini sempat berubah dan sempat menjadi ricuh pada babak kedua di menit jelang akhir. Dimana terjadi aksi adu jotos antar penonton nobar tersebut diduga berawal dari aksi lempar botol mineral dan diduga juga dari petasan.

 

"Ya tadi tiba-tiba ada yang lempar (botol). Itu jadi micu buat saling lempar-lemparan," kata salah satu penonton di Alun-Alun Cilegon.

Beruntung, aksi adu jotos antar penonton tersebut tak berlangsung lama. Karena adanpenonton lainnya berusaha menghentikan aksi jotos itu.

Topik Menarik