Mengasuh dan mengurus 4 orang anak sekaligus, buat pasangan yang belum perpengalaman membesarkan anak seperti Kendar dan Puspa, tentu menimbulkan banyak persoalan. Anita, Faris, Dea dan Cakra, punya karakter berbeda-beda. Lama-lama, Puspa mulai mengeluh. Bisnis onlinenya tidak lagi terurus, pelanggan banyak yang kabur dan omzetnya turun drastis. Tenaga dan pikirannya banyak dikuras karena mengurus Anita dan adik-adiknya.