Momen Gibran Rakabuming Raka Ogah Kenakan Jaket PSI
JAKARTA - Momen putra sulung Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka enggan mengenakan jaket Partai Solidaritas Indonesia (PSI) usai menghadiri kegiatan talk show.
Hal tersebut terjadi pada saat Gibran selesai menghadiri acara Kopdarnas Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada Selasa (22/8/2023) malam.
Ketika Gibran Rakabuming Raka Tolak PSI seperti Rumah Sendiri Usai melaksanakan talk show, MC yang juga kader PSI, Helmi Yahya, menutup acara dan para narasumber baik Gibran Rakabuming Raka, Yenny Wahid, dan Budiman Sudjatmiko berdiri dari bangku panggung dan mendekat ke arah kerumunan penonton yang memanggil untuk selfie bersama.
Gibran kemudian berjalan menuju ke arah pinggir panggung talk show untuk bersalaman dan berfoto dengan sejumlah kader PSI yang meminta berfoto.
Jokowi Singgung Warna Rambut dan Gibran Pasang Stiker Ganjar, Beri Kode Dukungan? "Oke tepuk tangan untuk tiga narasumber kita, Mas Gibran terima kasih, Mas Budiman Sudjatmiko terima kasih, Mbak Yenny Wahid terima kasih. Saya akan mengundang habis ini seorang pengamat politik yang luar biasa," kata Helmi Yahya.
Kemudian, tiba-tiba ada seorang kader PSI berkacamata membawa sebuah jaket menghampiri Helmi Yahya yang tengah menutup acara sembari membawa jaket.
"Woh apa, oh buat Mas Gibran, pakein dong, hahaha," kata Helmi Yahya.
Kader PSI tersebut kemudian mendekati Gibran yang tengah menyalami para kader PSI dekat ujung panggung hendak mengenakan jaket PSI berwarna merah.
Namun, Gibran enggan dan tetap memilih bersalaman dan berfoto. Setelah itu tampak Ketua Umum DPP PSI Giring Ganesha meminta kader berkaca mata tersebut untuk tidak memaksa Gibran jika memang tidak mau mengenakan jaket PSI tersebut.
"Oke tepuk tangan, jangan, jangan, jangan, jangan, no," ucap Helmi Yahya.
Menanggapi momen pemaksaan penggunaan jaket PSI tersebut, (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PSI, Isyana Bagoes Oka membantah bahwa hal tersebut merupakan settingan dari pihak PSI.
"Yang bersangkutan bukan DPP PSI. Seperti yang dapat dilihat di video dan foto yang ada, Bro Giring sebagai Ketua Umum bahkan langsung lari dengan cepat dari posisinya yang saat itu cukup jauh, untuk menghalanginya," kata Isyana.
RPA Perindo Serahkan Berkas Kasus Bocah Cabuli Bocah di Tangsel Sebagaimana diketahui sebelumnya, meskipun beberapa kali dibujuk oleh para petinggi DPP PSI untuk bergabung saat menghadiri acara Kopdarnas PSI, namun Gibran Rakabuming Raka enggan menjawab hal tersebut.
Gibran justru menegaskan bahwa kaderisasi anak muda di PDI Perjuangan juga berjalan dan memiliki kader-kader yang berkualitas.
"Tapi jangan salah, PDI Perjuangan juga memiliki kader-kader muda yang bagus," kata Gibran Rakabuming Raka dalam talk show Kopdarnas PSI tersebut.
Kader PDIP yang mendukung Bacapres Prabowo Subianto, Budiman Sudjatmiko yang sama-sama menjadi narasumber dalam talk show kemudian bertanya menggoda Gibran.
"Sehingga bermain ke sini seperti di rumah sendiri. Ya gitu ya mas Gibran ya, ya gak?" kata Budiman Sudjatmiko.
Gibran kemudian menjawab bahwa PSI bukan rumahnya. "Ya mampir di rumah temen yang sama-sama nyaman, mampir, main," ucap Gibran dengan tegas.
