Kronologi 3 Nelayan Lombok Selamat, Berhari-Hari Hanyut hingga ke Laut Banyuwangi

Kronologi 3 Nelayan Lombok Selamat, Berhari-Hari Hanyut hingga ke Laut Banyuwangi

Travel | BuddyKu | Kamis, 15 Juni 2023 - 16:43
share

MATARAM, iNews.id - Tiga nelayan asal Lombok, NTB yang hilang kontak saat melaut telah ditemukan. Ketiganya ditemukan selamat setelah hanyut berhari-hari hingga ke Laut Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (15/6/2023).

Kami menerima informasi dari pihak keluarga korban bahwa ketiga korban telah ditemukan selamat hari ini, ujar Kepala Kantor SAR Mataram, Lalu Wahyu Efendy.

Ketiga nelayan itu adalah Haidir Hidayat (30), Padilianto (25) dan Ahyar Rosidi (27). Mereka dilaporkan hilang kontak sejak Jumat 9 Juni 2023.

Lalu Wahyu Efendy mengatakan, keluarga korban berkoordinasi dengan warga di Banyuwangi atas nama Ribut Wahyudi yang mengevakuasi ketiga korban ke bibir pantai di Desa Pancer, Kecamatan Pesanggrahan, Banyuwangi.

Ribut diketahui memiliki sekoci rute perairan Banyuwangi yang berjarak 28 mil dari Pantai Banyuwangi.

Berdasarkan informasi itu, Kantor SAR Mataram berkoordinasi dengan Kantor SAR Surabaya untuk melakukan penjemputan.

Dengan ditemukannya ketiga korban, Kantor SAR Mataram menutup operasi pencarian.

Dengan ditemukannya ketiga korban dalam keadaan selamat, personel Rubber Boat 220 Mataram yang melakukan pencarian diperintahkan kembali ke Pelabuhan Lembar Lombok, ujarnya.

Topik Menarik