Pramudya/Yeremia Dapat Waktu Istirahat Kurang Sebelum 16 Besar Thailand Open 2023: Harus Tetap Siap

Pramudya/Yeremia Dapat Waktu Istirahat Kurang Sebelum 16 Besar Thailand Open 2023: Harus Tetap Siap

Travel | BuddyKu | Kamis, 1 Juni 2023 - 14:02
share

BANGKOK, iNews.id- Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan mendapat waktu istirahat kurang usai babak pertama Thailand Open 2023. Sebab, Pramudya/Yeremia baru tuntas bermain pada Rabu (31/5/2023) malam WIB.

Pramudya/Yeremia sukses membungkam pasangan asal Jepang, Ayata Endo/Yuta Takei dengan skor 21-16, 21-23, dan 21-18. Pramudya/Yeremia mengakhiri permainan hampir pukul 00.00 WIB.

Padahal sore harinya, Pramudya/Yeremia akan kembali bermain di 16 besar melawan wakil China, Ren Xiang Yu/Tan Qiang. Duo Indonesia itu praktis mendapat waktu istirahat yang kurang.

Meski demikian, Pramudya/Yeremia tak menjadikan itu sebagai masalah. Menurut Pramudya, sebagai atlet harus profesional mengatasi kondisi-kondisi dalam pertandingan.

Kami malam sekali mainnya, sekarang harus cepat recovery. Istirahat dan makan yang cukup supaya di babak 16 besar bisa fit kembali, ujar Pramudya, dalam keterangan pers PBSI, Kamis (1/6/2023).

Sementara itu, Yeremia mengaku masih banyak pekerjaan rumah yang harus diperbaiki di babak 16 besar. Dia akan berusaha memberikan yang terbaik saat melawan wakil China.

Kami harus lebih tenang, harus cepat antisipasi dengan kondisi bola dan anginnya. Kami harus lebih mengontrol permainan, tutur Yeremia menambahkan.

Topik Menarik