Organ Alat Pernapasan Ayam: Fungsi dan Cara Kerjanya

Organ Alat Pernapasan Ayam: Fungsi dan Cara Kerjanya

Travel | BuddyKu | Kamis, 23 Maret 2023 - 13:11
share

Seperti halnya manusia, ayam juga memiliki alat pernapasan yang berfungsi untuk mengambil oksigen dan membuang karbon dioksida dari tubuh. Yuk simak organ alat pernapasan ayam yang membantu ayam bernafas.

Organ pernapasan ayam terdiri dari beberapa bagian penting yang memiliki fungsi dan cara kerja yang unik. Alat pernapasan pada ayam terdiri dari beberapa organ yang saling terkait, di antaranya adalah paru-paru, trakea, bronkus, dan sacs udara. Ini dia penjelasannya.

1. Nares

Pertama, ada nares atau lubang hidung pada ayam yang berguna untuk mengambil udara. Di dalam nares terdapat bulu-bulu halus yang berfungsi untuk memfilter udara yang masuk. Dengan adanya bulu-bulu halus ini, debu, serbuk sari, dan partikel lainnya yang membahayakan dapat disaring sebelum masuk ke dalam sistem pernapasan ayam.

2. Larynx/ laring

Selanjutnya, ada larynx yang berfungsi untuk menghalau masuknya benda asing ke dalam larynx. Organ ini juga berfungsi sebagai jalan masuk udara selama inspirasi, membantu proses menelan makanan, mengatur suara, dan membantu mengelola tekanan intra thoracis.

3. Trachea/ trakea

Trachea merupakan organ pernapasan ayam berbentuk pipa yang terdiri dari cincin-cincin tulang rawan. Di ujung trachea, terdapat syrinx sebelum bercabang menjadi bronkus kiri dan bronkus kanan. Syrinx terletak pada cabang pangkal trachea.

4. Syrinx

Syrinx merupakan organ kecil yang terletak di pangkal cabang trakea. Ketika syrinx bergetar, ayam menghasilkan suara. Suara tersebut biasanya muncul saat ekspirasi, di mana syrinx berfungsi sebagai katup pengatur tekanan udara yang stabil.

5. Paru-paru

Paru-paru atau pulmo pada ayam terdiri dari sepasang organ dan dilindungi oleh tulang rusuk. Ukurannya cenderung kecil dan tidak berlobus. Paru-paru berwarna merah terang dan berfungsi sebagai tempat sirkulasi oksigen dan karbon dioksida. Selama proses pernapasan, udara masuk ke dalam paru-paru melalui bronkus dan bronkiolus.

6. Air sac

Air sac atau kantung udara adalah organ pernapasan tambahan pada ayam yang sangat penting. Air sac berfungsi untuk mengontrol volume udara di dalam paru-paru agar tetap konstan dan menggerakkan udara melalui paru-paru selama proses inspirasi dan ekspirasi (udara keluar dan masuk).

Itulah urutan sistem pernapasan pada ayam. Sistem pernapasan penting untuk semua makhluk hidup karena memberikan oksigen ke tubuh dan menghilangkan karbon dioksida.

Topik Menarik