Fakta Unik Wak Haji Benzema, Pesepak Bola Prancis Muslim 8 Bersaudara

Fakta Unik Wak Haji Benzema, Pesepak Bola Prancis Muslim 8 Bersaudara

Travel | BuddyKu | Jum'at, 16 Desember 2022 - 10:23
share

Apa sih yang kamu ketahui tentang Wak Haji Benzema , banyak sekali keunikan tentang pemain sepak bola Prancis ini, penyerang milik Real Madrid ini bahkan gemar sekali bekam untuk merawat seluruh tubuhnya usai lelah berlatih, dan yang lebih unik lagi adalah panggilan Wak Haji di Indonesia. Bagaimana cerita dibalik sebutan unik tersebut dan juga beberapa keunikan lainnya, simak penjelasan berikut ini.

Panggilan Wak Haji Benzema

Hal yang tak terduga dan mungkin sedikit diluar nalar adalah orang Indonesia justru memanggil Karim Benzema dengan sebutan Wak Haji. Namun bagaimana cerita dibalik sebutan tersebut, karena asal usul sebutan Wak Haji jelas menjadi perbincangan yang ramai dan hangat di kalangan penikmat sepak bola bahkan hingga dunia.

Sumbernya sangat sederhana dan mudah ditebak sebenarnya, karena Benzema sendiri merupakan seorang muslim dan diketahui sempat menjalankan ibadah umrah pada tahun 2016. Namun untuk ibadah haji sendiri masih diperdebatkan media berita juga terpecah ada yang mengatakan kalau dirinya sudah pernah beribadah haji, namun ada juga yang mengatakan sebaliknya. Namun sebutan Wak Haji sendiri jelas merujuk pada kegiatan peribadatan yang dilakukan oleh Benzema, jika sudah itu artinya memang di layak dipanggil Wak Haji, tetapi jika belum sebutan tersebut menjadi doa agar ia bisa lekas menunaikan ibadah haji.

Suka Bekam

Bukan Wak Haji Benzema namanya jika ia tidak dibekam, bahkan berdasarkan postingan di media sosial milik Benzema sendiri, ia kerap membagikan foto dirinya usai menjalani terapi bekam. Diketahui Benzema sudah melakukan terapi bekam sejak 2017, namun bisa saja lebih lama dari itu. Alasannya jelas terapi bekam menjadi salah satu jenis pengobatan alternatif yang direkomendasikan oleh Nabi Muhammad SAW seperti yang kita semua ketahui kalau Benzema sendiri merupakan pemeluk agama Islam jadi sangat wajar jika ia sengaja memilih hijama (nama lain bekam) sebagai terapi tubuhnya.

Jalan Hidupnya Difilmkan

Le K Benzema menjadi judul film yang rilis pada tahun 2017, film tersebut jelas sangat mudah ditebak apalagi dari judulnya sudah mencakup nama penyerang Real Madrid Benzema. Film tersebut menceritakan tentang awal karirnya di dunia sepak bola hingga dirinya menjelma menjadi bintang besar dengan format dokumenter.

Delapan Bersaudara

Karim Benzema merupakan anak ketiga dari pasangan Wahida Djebbara dan Hafid Benzema, yang dikaruniai delapan orang anak, Sofia Benzema, Nafissa Benzema, Lydia Benzema, Laeticia Benzema, Farid Benzema, Gressy Benzema, dan Sabri Benzema.

Topik Menarik