Jelang Kirab Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono di Solo, Pakai 12 Kereta Kencana

Jelang Kirab Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono di Solo, Pakai 12 Kereta Kencana

Berita Utama | BuddyKu | Jum'at, 9 Desember 2022 - 20:00
share

SOLO, celebrities.id - Kirab pernikahan Kaesang Pangerap dan Erina Gudono di Kota Solo, Minggu (11/12/2022) akan menggunakan 12 kereta kencana.

Kereta di antaranya akan dinaiki kedua mempelai dan keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Kereta kencana akan ditarik 28 kuda. Kereta antara lain didatangkan dari Klaten, Sukoharjo dan Solo.

Dua kereta di antaranya merupakan milik Presiden Jokowi sendiri. Kedua kereta ini yang akan dinaiki mempelai pengantin dan Presiden Jokowi.

Sedangkan tiga lainnya milik Pemkot Solo. Kalau punya saya dua kereta yang dipakai, kata pemilik kereta kuda, Pajajaran Stabel, Mas Ngabehi Mujiono Prasetyo, Jumat (9/12/2022).

Sementara untuk kuda, berasal dari Sukoharjo, Boyolali dan Solo. Sebelum dipakai kirab dari Loji Gandrung (Rumah Dinas Wali Kota Solo) menuju lokasi resepsi di Pura Mangkunegaran.

Kondisi kereta sudah dicek dan diperbaiki jika ada kekurangan. Dengan demikian kondisinya betul betul bagus saat acara berlangsung.

Sebelumnya saya cek, servis, dikasih paselin dan oli, ujarnya.

Untuk kusir kereta yang naiki pasangan pengantin, berasal dari kepolisian. Sedangkan kusir dari kereta yang dinaiki Presiden Jokowi adalah adiknya bernama Heru Fitri Satmoko.

Saya di bawah untuk koordinasi, supaya jalannya kirab nanti bisa lancar. Kalau aku di atas nanti kalau ada yang kurang gimana gimana nanti nggak bisa. Aku ditunjuk di depan, ucapnya.

Untuk itu, dia dan rekan rekannya berupaya semaksimal mungkin dengan cara kerja sama. Sebelum dipakai kirab, untuk saat ini semua kereta kencana diletakkan di Mapolresta Solo.

Dikatakannya, untuk kuda akan tiba pada Sabtu (10/12/2022) besok. Kuda yang dipakai jenis KP, yakni persilangan dari kuda lokal dengan kuda dari luar. Kuda jenisnya nanti betina semua karena lebih tenang. (Ary Wahyu Wibowo)