Ikut Reuni 212, Keluarga Cendana: Semoga Bangas Kita Bisa Lepas dari Penderitaan!

Ikut Reuni 212, Keluarga Cendana: Semoga Bangas Kita Bisa Lepas dari Penderitaan!

Travel | BuddyKu | Jum'at, 2 Desember 2022 - 08:54
share

Putri Presiden Soeharto, Titiek Soeharto turut datang di acara Reuni 212 di Masjid At-Tin. Ia mengaku bersyukur bisa menghadiri acara yang sudah digelar sejak pukul 03.00 WIB dini hari tadi.

Mantan istri Prabowo Subianto ini merasa mengenang kembali momen-momen aksi 212 saat 2016 lalu. Dimana masyarakat terutama umat Islam sangat antusias untuk mengikuti aksi. Saat ini, ia menilai antusiasme itu masih ada.

"Jadi nostalgia 2016 dulu, alhamdulilah antusiasme masih ada, banyak sekali yang datang. Kita berdoa semuanya diringankan langkahnya datang kesini untuk berdoa, untuk bangsa kita supaya semua bangsa ini terlepas dari penderitaan dan gonjang ganjing," katanya kepada awak media pada Jumat (02/12/2022).

Ia tak tahu secara pasti mengapa acara reuni tahun ini digelar di area Masjid At-Tin. Titiek menyebutkan bahwa pihak keluarga Soeharto mengizinkan masjid digunakan untuk reuni karena acara diisi dengan acara zikir.

"Saya nggak tau, ini biasa di Monas. Tapi panitia minta izin kepada kami, dari keluarga apakah bisa dilaksanakan di At-Tin, tentu saja siapapun boleh berdoa disini, pakai masjid At-Tin," tegasnya.

Diketahui, massa 212 sudah memadati area masjid At-Tin sejak malam hari. Acara diawali dengan sholat tahajud secara berjamaah. Sholat tersebut digelar sejak pukul 03.00 WIB hingga menjelang pukul 04.00 WIB.

Sesaat sebelum sembahyang, Eks Imam Besar FPI, Habib Rizieq mendatangi lokasi reuni. Dia tidak menjadi imam dalam sholat tahajud dan terlihat sholat di samping Penanggung Jawab Reuni, Yusuf Muhammad Martak dan menantunya, Habib Hanif Alatas. Habib Rizieq terlihat mengenakan pakaian serba putih di acara kali ini.

Baca Juga: Dibongkar Tanpa Ampun, Reuni 212 Diklaim Jadi Ajang Galang Dukungan Buat Anies Baswedan, Kelompok Khilafah dan HTI Disebut-sebut, Alamak!

Menurut pantauan Populis.id, massa 212 membludak di area Masjid. Bahkan, dalam masjid sudah tidak bisa menampung peserta reuni yang sudah datang sedari malam hari.

Karena tak cukup menampung, peserta harus sholat di pelataran masjid. Mereka mengenakan tikar atau sajadah yang sudah dibawa ketika datang ke lokasi.

Topik Menarik