Indahnya Pantai Indrayanti di Yogyakarta, Wisatawan Wajib Singgah ke Batu Karang!

Indahnya Pantai Indrayanti di Yogyakarta, Wisatawan Wajib Singgah ke Batu Karang!

Travel | BuddyKu | Rabu, 21 September 2022 - 16:59
share

JAKARTA, iNews.id - Pantai Indrayanti merupakan salah satu destinasi wisata di Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta yang populer di kalangan wisatawan. Pantai alami ini dikenal memiliki pemandangan hamparan pantai luas, pasir halus, dan laut biru yang indah.

Terletak di Desa Tapus, Pantai Indrayanti menawarkan panorama yang luar biasa menawan. Paduan pasir putih dan laut biru yang masih asri, tak heran membuat pantai satu ini masih menjadi idola wisatawan.

Berada di sini, wisatawan dapat menikmati suasana pantai layaknya Pantai Kuta di Bali. Pasir putih dan halus dengan air laut yang kebiruan.

Lantas, apa saja keindahan Pantai Indrayanti yang dapat dijelajahi wisatawan? Berikut ulasannya dirangkum pada Rabu (21/9/2022).

Nama asli Pantai Pulang Sawal

Masyarakat menyebutnya dengan \'Pantai Indrayanti\' disaat itu bukanlah nama sesungguhnya. Ya, Pantai Indrayanti memiliki nama asli Pantau Pulang Sawal. Tapi kenapa lebih dikenal sebagai Pantai Indrayanti? Menurut berbagai sumber, nama tersebut diambil dari warung makan yang berdiri di sekitar pantai.

Indrayanti merupakan nama dari istri sang pemilik warung. Seiringnya waktu pantai itu semakin ramai, wisatawan banyak yang mengunjungi warung Indrayanti. Lantaran tak tahu persis nama pantai sesungguhnya, mereka lantas menyebutnya sebagai Pantai Indrayanti.

Pesona Pantai Indrayanti

Mencari pantai yang masih asri? Pantai Indrayanti cocok menjadi daftar tujuan wisatamu. Pasir putih yang lembut berpadu dengan suara deburan ombak laut biru, selalu membuat pengunjung betah berlama-lama di sana.

Terlebih, panorama matahari terbit maupun terbenam di Pantai Indrayanti tak bisa diremehkan. Indahnya pancaran cahaya dari sang surya menghiasi kawasan pantai, dijamin wisatawan pulang dengan kenangan manis.

Menikmati pantai di atas batu karang

Bila menikmati nuansa pantai dengan duduk di atas pasir lembut nan hangat dirasa sudah biasa, coba naik ke atas batu karang. Ingat, wisatawan harus tetap berhati-hati. Dari atas batu karang, mata wisatawan akan dimanjakan dengan hamparan pantai Indrayanti yang cantik, sambil ditemani suara riuh ombak dan semilir angin sejuk.

Di samping itu, jika bosan bersantai di pinggir pantai, pengunjung juga bisa melakukan kegiatan seru lainnya. Seperti misalnya bermain jet ski yang dikenai tarif sekitar Rp250.000 per 15 menit.

Sunset

Pantai Indrayanti juga menyuguhkan pemandangan indah di kala senja tiba. Cantiknya sunset, dapat melengkapi pemandangan di sekitar pantai. Sunset atau matahari terbenam salah satu momen paling disukai wisatawan di pantai ini. Nuansa romantisnya pun akan terasa.

Harga Tiket Masuk

Tak perlu pusing memikirkan harga tiket masuk ke Pantai Indrayanti. Wisatawan hanya cukup mengeluarkan uang sebesar Rp10.000 per orang. Perlu diingat, pengunjung akan diberikan denda sebesar Rp10.000 oleh petugas bila membuang sampah sembarangan.