4 Rekomendasi Burger Hits di Bandung
BANDUNG -- Soal makanan, Kota Bandung seperti tidak pernah ada habisnya. Khusus perdagingan, tentu tak lepas dari burger.
Sajian roti isi daging ini menjadi pilihan untuk wisatawan yang sudah bosan dengan nasi. Untuk akhir pekan ini, Bandung24Jam kembali memberikan rekomendasi burger di Kota Bandung.
1. Wanda\'s Club
Wanda\'s Club bisa dibilang sebagai hidden gems di tengah kehadiran banyak restoran merk luar negeri yang hadir di Bandung. Burger yang dimiliki Wanda\'s Club adalah cheeseburger, philly cheesesteak, chicken sandwich, dan stack on stack.
Selain berbagai macam burger, Wanda\'s Club pun punya menu lain seperti mac n chicken, burito, hingga philly chicken rice. Selain dibeli secara langsung, Wanda\'s Club bisa dibeli melalui ojek online, namun perlu diperhatikan bahwa menu Wanda\'s Club bisa saja habis sebelum waktu tutup.
Rekomendasi untuk yang suka sekali dengan burger adalah stack on stack, dimana roti burger diganti dengan fillet crispy ayam. Dijamin tergiur dengan saus khas Wanda\'s Club yang menggugah selera.
Lokasi: Taman Tengah, Jalan Wira Angun-Angun no. 22
Jalan Kliningan no. 18
Opening Hours: 10.00-20.00
Harga: 35 ribu-58 ribu rupiah
2. Brother Jonn & Sons
Brother Jonn & Sons memiliki konsep burger khas Amerika. Menariknya, dari mulai bun hingga daging diolah sendiri dari nol sehingga menu-menu disini dijamin enak.
Perpaduan khas roti bun bersatu dengan daging sapi hadir di menu Brother Jonn & Sons seperti Boss of The Buns, Cheez Booster, Crips Over Colombus dan lainnya. Rekomendasi menu adalah The 1984 Cheese Burger dan Napilleon Dynamite.
Lokasi: Jl. Ciumbuleuit 107
Opening Hours: 10.00-22.00
Harga: 40 ribu-55 ribu rupiah.
3. Got Beef
Berbeda dari burger lainnya, Got Beef menggunakan daging yang melalui proses marinasi dalam waktu yang lama dan diasap hingga 14 jam. Cara ini membuatnya lebih enak dari segi rasa dan kenikmatan.
Meski melalui proses panjang, namun Got Beef tetap memberikan harga yang nyaman di kantong, bahkan Got Beef sudah buka sejak pukul 8 pagi. Pilihan menu diantaranya adalah The OG Got Beef, Dope Smoke, Double Team, You Got Roasted dan Pastrami Punch.
Lokasi: Jalan Menado
Critical Eleven
Opening Hours: 8.00-22.00
Harga: 30 ribu-85 ribu rupiah
4. BBQ Mountain Boys Burger
Berawal dari Youtuber kenamaan BBQ Mountain Boys, lahirlah BBQ Moutain Boys Burger. Mengusung tema open kitchen, seluruh pembeli bisa melihat proses pembuatan sambil mengantri.
Untuk menu burger di antaranya adalah BMB classic burger, cabin style burger, double cheese burger, dan chicken burger. Selain itu ada chichen wings, cheese fries, hingga mac and cheese.
Lokasi: The Tripark, Paskal Hyper Square
Opening Hours: 10.00-22.00
Harga: 43 ribu-72 ribu rupiah

