Festival Sandeq Ramaikan Puncak Haornas 2022 di Balikpapan, Rencana Dihadiri Presiden

Festival Sandeq Ramaikan Puncak Haornas 2022 di Balikpapan, Rencana Dihadiri Presiden

Travel | BuddyKu | Selasa, 23 Agustus 2022 - 09:36
share

Memperingati Hari Olahraga Nasional 9 September 2022 mendatang, akan digelar Festival Sandeq atau Festival Perahu Tradisional yang mengarungi Selat Makassar dari Sulawesi Barat menuju Balikpapan, Kaltim sebagai IKN.

Gelaran Festival Sandeq 2022 ini rencananya akan dibuka Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) dan dihadiri seluruh gubernur di Indonesia. Kegiatan ini sudah dilaporkan kepada Menteri Olahraga dan berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Sulbar.

Wali Kota Balikpapan mengatakan, beberapa waktu ke depan akan dilaksanakan berbagai event nasional di Kota Balikpapan. Salah satunya adalah Festival Sandeq dalam rangka puncak Haornas 2022. Untuk itu, perlu ditingkatkan sinergistas dan koordinasi dalam rangka menyambut dan mendukung event nasional.

"Dalam waktu dekat puncak Haornas yang akan dilaksanakan di Balikpapan, serta Festival Sandeq perahu layar tradisional yang finish -nya di Kota Balikpapan," ujar Wali Kota Balikpapan Rahmad Masud, Senin (22/8/2022).

Event besar lainnya adalah konser-konser musik dengan jumlah penonton mencapai 15-20 ribu orang yang menghadirkan NOAH dan band lainnya di Stadion Batakan pada akhir Agustus mendatang. Termasuk, Balikpapan 10 K yang akan digelar pada 4 September 2022.

Wali Kota Balikpapan mengingatkan jajarannya bersama semua stakeholder untuk berkomunikasi dan mempersiapkan semua keperluan karena ajang ini membawa nama baik Kota Balikpapan. Pada Senin kemarin juga digelar rapat koordinasi persiapan Festival Perahu Tradisional Sandeq di jajaran Pemerintah Kota Balikpapan yang dipimpin Plt Sekda, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata, serta pimpinan DPRD Balikpapan.

Kepala DPOP Balikpapan Cokorda Ratih menyebutkan, Balikpapan akan menjadi tuan rumah pada puncak peringatan Haornas. Karena itu, pihaknya sedang mempersiapkan dan mengoordinasikan dengan stakeholder terkait.

"Begitu pula event 10 K yang akan melibatkan 10 ribu perserta baik atlet lokal maupun nasional termasuk pelajar, umum, TNI Polri dan Veteran. Kalau 10 K yang buka bapak menteri," bebernya.

"Kalau Festival Sandeq itu kegiatan dari Pemerintah Sulawesi Barat yang finish -nya di Pantai Manggar (Balikpapan). Ini juga kegiatan skala nasional untuk mendukung IKN," jelasnya.

Sementara, puncak Haornas akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan pada 9 September malam. Road to Haornas sudah berjalan dan puncak acaranya diprediksi akan dihadiri sekitar 20-30 ribu orang di Stadion Batakan.

"Yang hadir itu nanti dari pemerintah pusat akan informasikan ke kami. Karena ada Sandeq, gubernur seluruh Indonesia diundang," jelasnya.

Untuk mendukung itu, DPOP Balikpapan juga sudah berkordinasi dengan PHRI dan Badan Promosi Pariwisata Balikpapan agar agenda nasional dapat berjalan sukses dan lancar. Pemkot Balikpapan, lanjutnya, akan menawarkan wisata pantai, mangrove, dan wisata belanja dengan UMKM-nya.

Wakil Ketua DPRD Balikpapan Sabaruddin meminta agar persiapan Haornas ini dapat dilakukan sebaik-baiknya karena gubernur, bupati, dan wali kota akan diundang ke Balikpapan menghadiri Haornas yang diramaikan dengan Festival Sandeq.

Sabaruddin lalu menyoroti soal kelancaran arus lalu lintas baik di Stadion Batakan maupun Pantai Manggar. "Peran serta pemerintah kota mempersiapkan skenario. Pertama kami antisipasi jalan lalu lintas rekayasa yang ada di Balikpapan Timur. Kita bisa bayangkan saat ada pertandingan di Batakan itu luar biasa macetnya," tuturnya.

"Kedua soal promosi karena tentang Haornas itu banyak yang tidak tahu akan dilaksanakan di Balikpapan. Karena itu, Dinas Pariwisata, Kominfo harus menginformasikan itu kepada publik dan masyarakat Indonesia bahwa ada Haornas yang akan dihadiri presiden dan pejabat pusat dan daerah sehingga ending Kota Balikpapan diuntungkan dengan PAD," kata politisi Gerindra tersebut.