Ada Hotel Terbang Bertenaga Nuklir, Enggak Perlu Pilot!

Ada Hotel Terbang Bertenaga Nuklir, Enggak Perlu Pilot!

Travel | BuddyKu | Rabu, 29 Juni 2022 - 11:50
share

Masyarakat baru-baru ini dihebohkan dengan adanya rekaman video yang memperlihatkan desain pesawat raksasa yang dijuluki hotel terbang. Seperti yang kita tahu, hotel biasanya berada di tempat-tempat wisata, kota besar, atau tempat yang dekat dengan transportasi seperti bandara dan stasiun.

Namun, hotel mewah yang satu ini benar-benar sangat berbeda. Proyek bernama Sky Cruise hotel ini dirancang oleh Tony Holmsten yang kemudian ditata ulang oleh Hashem Alghaili, seorang komunikator sains Yaman. Hashem juga menyebut Hotel Sky Cruise ini sebagai transportasi masa depan karena tidak menggunakan pilot.

Semua teknologi ada di sini dan Anda masih menginginkan pilot? Saya percaya itu akan sepenuhnya otonom, terangnya.

ada-flying-hotel-bertenaga-nuklir

Hotel terbang ini sendiri merupakan hotel pertama di dunia yang akan dipiloti kecerdasan buatan (AI), dengan memiliki 20 mesin bertenaga nuklir yang mampu membawa 5.000 penumpang. Keren bukan?

Hebatnya lagi, pesawat itu diklaim bisa terus mengudara selama berbulan-bulan karena energi besarnya. Selain itu, pesawat raksasa ini juga dikatakan akan berlabuh dengan jet konvensional untuk mengambil dan menurunkan penumpang baru.

Dalam video promosi yang telah beredar tersebut, ditampilkan beberapa fasilitas yang akan disediakan dalam hotel layaknya kapal Titanic, antara lain pusat perbelanjaan, gimnasium, bioskop, kolam renang, hingga bisa menjadi tempat pernikahan idaman, lho.

Sayangnya belum ada tanggal peluncuran untuk hotel terbang tersebut. Yang jelas, beredarnya desain hotel ini telah menyebabkan kegemparan di media sosial. Bahkan salah satu netizen telah berkomentar mengenai kekhawatirannya tentang adanya reaktor nuklir yang melayang dan bisa menghancurkan kota jika sampai terjatuh.

Ini adalah ide yang bagus untuk menempatkan reaktor nuklir pada sesuatu yang bisa rusak dan jatuh dari langit, ungkap seorang netizen dengan sinis.

Ada juga netizen yang memperkirakan bahwa perjalanan seperti ini akan menghabiskan banyak uang, dengan mengatakan, Meskipun ini adalah konsep yang menarik dan mampu membangunnya dengan teknologi saat ini, hal ini akan menjadi sangat mahal dan tidak diragukan lagi hanya orang kaya yang dapat memesan hotel ini,

Gimana, kamu berminat untuk merasakan kemewahan hotel terbang bertenaga nuklir ini? Atau kamu tidak setuju dengan desain mematikan hotel Titanic yang bisa terbang ini?


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.

Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungiUniPin! Proses cepat dan harga murah!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook:UP Station Indonesia
YouTube:Upstation Media
Twitter:@upstationmedia
Instagram:@upstation.media

Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord:UniPin Official Community

Topik Menarik