Mengenal Desa Wisata Buwun Sejati, Destinasi Wisata Alam dan Budaya Potensial di Lombok Barat

Mengenal Desa Wisata Buwun Sejati, Destinasi Wisata Alam dan Budaya Potensial di Lombok Barat

Travel | BuddyKu | Minggu, 26 Juni 2022 - 07:04
share

LOMBOK menjadi salah satu wilayah yang terkenal sebagai destinasi wisata. Semakin banyak spot di wilayah yang termasuk bagian dari Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) itu yang terekspos di publik dan lantas menjadi spot wisata baru.

Salah satu yang cukup potensial dan menarik adalah Desa Wisata Buwun Sejati yang terletak di Lombok Barat. Keindahan destinasi alam serta kekayaan budaya nya sukses membuat desa ini masuk 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 yang diselenggarakan Kemenparekraf RI.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno yang berkesempatan mengunjungi desa tersebut pada Sabtu (25/6/2022) ini pun terpesona oleh potensi wisata itu dan mengajak wisatawan untuk menikmati keindahan budaya dan alam di desa tersebut.

infografis

"Hari ini saya berbahagia karena desa wisata di Lombok Barat berturut-turut masuk dalam 50 besar ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia. Dan kali ini kita lihat Desa Wisata Buwun Sejati memiliki panorama yang luar biasa, juga keindahan alam dan budaya serta produk ekonomi kreatif," ungkap Menparekraf Sandiaga Uno pada Sabtu (25/6/2022).

Sebagai informasi, Desa Wisata Buwun Sejati terletak di Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.