Melihat Cantiknya Seribu Rumah Gadang dari Menara Viral di Solok Selatan

Melihat Cantiknya Seribu Rumah Gadang dari Menara Viral di Solok Selatan

Travel | BuddyKu | Jum'at, 24 Juni 2022 - 11:58
share

Kawasan Seribu Rumah Gadang di Solok Selatan pernah dinobatkan sebagai Kampung Adat Terpopuler di Indonesia. Di kawasan ini berdiri banyak rumah gadang alias rumah tradisional Minangkabau, dalam berbagai ukuran dan bentuk.

Kawasan Seribu Rumah Gadang adalah gambaran perkampungan Minangkabau masa lampau yang lengkap dengan ratusan rumah gadang di sepanjang jalan perkampungan.

menara songket
Keindahan Seribu Rumah Gadang bisa kamu lihat dari Menara Songket (Sri Lili Syaf Putri/IDZ Creators)

Pesonanya bisa kamu lihat dari atas Menara Songket yang memiliki ketinggian 25 meter. Tim IDZ Creators , Sri Lili Syaf Putri sempat berkunjung ke Menara Songket. Naik ke atasnya, ia bisa menyaksikan sendiri pemandangan ratusan atap rumah gadang atau rumah adat Minangkabau.

seribu rumah gadang
Penorama Seribu Rumah Gadang dari ketinggian (Sri Lili Syaf Putri/IDZ Creators)

Dari atas menara pula nampak jalanan, sawah, sungai hingga gagahnya Gunung Kerinci, salah satu gunung berapi yang tertinggi di Sumatera.

menara songket
Pemandangan dari atas Menara Songket (Sri Lili Syaf Putri/IDZ Creators)

Untuk menuju Seribu Rumah Gadang yang berlokasi diNagari Koto Baru,Kabupaten Solok Selatan,Provinsi Sumatra Barat, kamu harus menempuh perjalanan sekitar 150 kilometer dariKota Padang, atau memakan waktu berkendara selama empat jam.

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Lets join IDZ Creators dengan klik di sini .

IDZ Creators
IDZ Creators
Topik Menarik