Resep Membuat Pancake Souffle Terkenal Ala Chef Jepang Yang Lembut

Resep Membuat Pancake Souffle Terkenal Ala Chef Jepang Yang Lembut

Travel | japanesestation.com | Jum'at, 13 Mei 2022 - 10:00
share

Di Jepang , ada Pancake souffle yang terkenal karena teksturnya yang lembut dan sangat menyenangkan untuk disantap. Kalian dapat menemukan hidangan satu ini di banyak kafe di wilayah Tokyo, dan kalian dapat memakannya kapan saja, unutk sarapan pagi, makan siang, dan bisa juga dijadikan sebagai hidangan penutup.

Namun, akibat dari pembatasan perbatasan karena pandemi Covid-19 menyulitkan pecinta kuliner di seluruh dunia untuk mencicipi hidangan Jepang yang ikonik ini di tempat asalnya. Tapi kini kalian tak perlu khawatir lagi, karena dapat mencoba membuatnya sendiri di rumah dengan bantuan tutorial video dan resep yang mudah diikuti di bawah ini.

Video memasak pancake yang dibuat langkah demi langkah ini dibuat oleh patissier veteran Masayoshi Ishikawa , yang telah berpengalaman selama 27 tahun termasuk delapan tahun bertugas di Hotel New Otani Tokyo.

Membuat panecake souffle seperti awan tidak akan sesulit seperti yang kalian bayangkan, karena video langkah-demi-langkah dilengkapi dengan teks bahasa Inggris dan instruksi serta daftar bahan. Setiap langkah kunci juga diberi stempel waktu, sehingga kalian dapat dengan mudah melompat-lompat jika melewatkan sesuatu.

Resepnya hanya membuat satu pancake besar, untuk jumlah yang lebih besar, cukup perbanyak bahan-bahannya. Selain panecake souffle, sang koki juga membagikan beberapa pilihan resep makanan penutup di kanal YouTube-nya, termasuk kue bolu stroberi Jepang, matcha polvoron (roti pendek Spanyol), dan kreasi Jepang populer lainnya seperti kue keju souffle.

Topik Menarik