Enam Minuman Favorit yang Sering Menemani Waktu Kerja

Enam Minuman Favorit yang Sering Menemani Waktu Kerja

Travel | rakyatku | Kamis, 24 Februari 2022 - 10:11
share


RAKYATKU.COM - Tiap kali bekerja, tentu kita sering merasa lelah dan penat, terutama pada siang hari. Apalagi, ketika banyaknya tumpukan pekerjaan yang tidak selesai.

Nah, salah satu cara buat mengisi energi dan menyegarkan pikiran adalah dengan camilan dan minuman segar. Jika membahas tentang minuman segar, ternyata ada beberapa menu favorit yang bisa membuat kita kembali bersemangat, lho. Apakah minuman kamu salah satunya? Cek berikut ini.

1. Kopi
Kandungan kafein di dalam kopi ternyata ampuh mengurangi rasa lelah dan meningkatkan energi tubuh. Tidak heran bila minuman satu ini jadi favorit banyak orang.

Apalagi, kopi bisa mencegah rasa ngantuk dan mengembalikan semangat kita. Nah, saat ini, minuman kopi pun semakin bervariasi, mulai dari campuran susu, es krim, hingga caramel.

2. Teh
Minuman alternatif pengganti kopi ini juga jadi favorit banyak orang saat bekerja. Pasalnya, teh dapat menenangkan pikiran dan memperbaiki suasana hati ketika sedang. Namun, setiap jenis teh punya manfaat yang berbeda-beda. Untuk memberikan rasa rileks, kamu bisa memilih teh daun mint. Sedangkan untuk melawan rasa ngantuk, kamu bisa memilih teh licorice dan oolong.

3. Minuman Bersoda
Minuman bersoda juga bisa jadi mood booster dan membuat pikiran terasa lebih segar. Apalagi, minuman ini dapat menyegarkan dahaga, terutama saat cuaca sedang panas. Namun, kandungan gula di dalam minuman bersoda cukup banyak. Jadi, hindari mengonsumsinya terlalu banyak, ya.

4. Infused Water
Bila kamu ingin minuman yang lebih sehat dan segar, infused water bisa jadi pilihan yang tepat. Kamu pun bisa membuatnya sendiri di rumah dengan menggunakan bahan-bahan, seperti mentimun, lemon, dan mint, yang dicampurkan ke dalam air minum. Infused water dipercaya bisa menjadi detoksifikasi dan mencegah dehidrasi pada tubuh.

5. Jus
Minuman segar favorit lainnya adalah jus. Sama seperti infused water, kamu juga dapat membuat sendiri jus buah, sayur, atau kombinasi keduanya yang kamu suka dengan menggunakan juicer. Tidak hanya memuaskan dahaga, kandungan nutrisi pada minuman ini juga dapat meningkatkan kinerja otak dan kekebalan tubuh agar tidak mudah terserang penyakit.

6. Bubble Tea
Eits, siapa bilang bubble tea cuma cocok sebagai teman nongkrong? Minuman kekinian ini juga kerap kali menjadi pilihan saat bekerja, lho. Apalagi bubble tea punya rasa yang nikmat dan segar. Biasanya, minuman bubble tea yang jadi favorit banyak orang adalah milk tea, green tea, mango tea, dan black tea. Nah, kamu bsia mendapatkan varian bubble tea tersebut hanya di Chatime , lho .

Nah, itu dia minuman yang paling disukai banyak orang saat bekerja. Tenang saja, kamu bisa mendapatkan berbagai peralatan untuk membuat minuman segar, mulai dari blender, slow juicer , hingga mesin pembuat kopi hanya di Ruparupa .

Melalui situs belanja ini kamu juga dapat menemukan kebutuhan rumah tangga lainnya dari merek terkenal milik Kawan Lama Group, seperti Informa, ACE Hardware, Selma, dan masih banyak lagi. Yuk, belanja sekarang! (*)

Topik Menarik