Hasil PSIM Yogyakarta vs Semen Padang di Super League 2025-2026: Laskar Mataram Menang 1-0 Berkat Penalti
YOGYAKARTA – Hasil PSIM Yogyakarta vs Semen Padang di Super League 2025-2026 sudah diketahui. Laga di Stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta, Minggu (4/1/2026) sore WIB, itu berakhir dengan skor 1-0 untuk Laskar Mataram.
Satu-satunya gol PSIM dicetak lewat titik penalti oleh Ze Valente (64’). Berkat hasil ini, mereka naik ke posisi 6 klasemen Super League 2025-2026 dengan nilai 27 dari 16 laga.
Jalannya Pertandingan
PSIM tampil ofensif sejak peluit wasit dibunyikan di babak pertama. Mereka menggunakan skema permainan cepat untuk membongkar pertahanan Semen Padang.
Akan tetapi, tim tamu bermain dengan skema pertahanan rendah yang sangat solid. Beberapa kali serangan PSIM Yogyakarta mampu dipatahkan. Hingga menit ke-30, belum ada gol yang tercipta.
Namun, Laskar Mataram tak kehabisan akal. Serangan dari berbagai sisi dilancarkan oleh Ze Valente dan kolega. Sayangnya, tidak ada gol tercipta hingga pertandingan babak pertama dinyatakan usai.
Berlanjut pada babak kedua, PSIM Yogyakarta masih memegang kontrol permainan. Semen Padang masih bertahan dengan solid dan melancarkan serangan balik cepat yang cukup merepotkan.
Jual beli serangan menghiasi sepanjang pertengahan laga babak kedua. Pada menit ke-64, PSIM Yogyakarta mendapatkan penalti. Ze Valente (64’ (P)) yang bertindak sebagai algojo berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik.
Setelah gol itu, Kabau Sirah mulai berani untuk bermain ofensif. Serangan tim besutan Dejan Antonic itu cukup membahayakan lini pertahanan PSIM Yogyakarta.
Akan tetapi, tidak ada gol tambahan tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda babak kedua selesai. PSIM Yogyakarta berhasil mengunci kemenangan atas Semen Padang dengan skor tipis 1-0.
SUSUNAN PEMAIN
PSIM YOGYAKARTA (4-3-3): Cahya Supriadi; Rio Hardiawan, Franco Ramos, Rendra Teddy, Reva Adi Utama (Dede Sapari 68’); Fahreza Sudin (Savio Sheva 58’), Rahmatshoh Rahmatzoda, Ze Valente; Ezequiel Vidal, Nermin Haljeta, Deri Corfe
Pelatih: Jean Paul van Gastel
SEMEN PADANG XI (4-3-3): Arthur Augusto; Ricki Ariansyah (Ambrizal Umanailo 84’), Angelo Meneses, Herwin Tri Saputra, Leo Guntara; Ripal Wahyudi, Rosad Setiawan (Zidane Afandi 84’), Pedro Matos (Muhamad Ridwan 71’); Irsyad Maulana (Armando Oropa 71’), Cornelius Stewart, Firman Juliansyah (Samuel Simanjuntak 52’)
Pelatih: Dejan Antonic










