Teras BRI Pasar Babelan Layani Nasabah Sejak 2011, Transaksi Jadi Lebih Mudah Tanpa Ribet
IDXChannel- Pedagang hingga warga di sekitar Pasar Babelan semakin mudah melakukan transaksi keuangan berkat hadirnya Teras BRI. Teras BRI sudah melayani warga Babelan dan sekitarnya sejak 2011.
Teras BRI menjadi primadona warga Babelan melakukan transaksi keuangan. Lokasi yang strategis tepat di depan Pasar Babelan membuat Teras BRI diminati banyak nasabah.
Setiap harinya lebih dari 30 nasabah melakukan transaksi di Teras BRI. Beragam kegiatan transaksi keuangan dilakukan para nasabah itu mulai tarik tunai hingga sekadar setor uang hasil usaha.
"Lumayan juga nasabah yang datang kemari. Ya rata-rata 30-an nasabah yang ke sini setiap hari," kata teller Teras BRI Pasar Babelan, Ali ditemui di lokasi beberapa waktu lalu.
Teras BRI Pasar Babelan yang berada di sebuah ruko kecil itu melayani nasabah dari pagi hingga sore. Mayoritas nasabah yang datang ke Teras BRI merupakan pedagang pasar hingga agen BRILink.
"Kebetulan Teras BRI ini di depan pasar jadi nasabahnya ya banyak pedagang pasar sama toko-toko di sekitar sini, kadang juga agen BRILink. Mereka menyetornya ke sini karena memang dekat ke sini," ujarnya.
Ali setiap hari berusaha teliti dan ramah melayani nasabah. Pelayanan yang terbaik untuk para nasabah memang jadi prioritas di Teras BRI tersebut.
"Kalau kendala berarti sih nggak ada, tapi di sinikan mayoritas pedagang ya yang datang. Jadi banyak uangnya itu pecahan dan harus dirapikan dulu. Kadang juga uang setoran tidak terbaca akurat di mesin jadi dihitung ulang. Tapi semua itu tapi itu gak jadi masalah, saya mencoba terus memberikan yang terbaik saja," ucapnya.
Ramahnya pelayanan yang diberikan Ali membuat pada nasabah puas dan kerap kembali lagi ke Teras BRI Babelan tersebut. Selain pelayanan ramah, Teras BRI juga mempermudah warga.
Pemilik Kontrakan, Muhidi sudah lama menjadi nasabah di Teras BRI Babelan tersebut. Dia memilih menyetorkan uang hasil kontrakannya ke Teras BRI karena lebih cepat dan mudah.
"Saya Sering transaksi di sini soalnya enak dan sepi nggak perlu antre lama. Akhirnya kan lebih cepat, mudah dan pelayanan juga enak," ucapnya.
Tak hanya Muhidi, penjual parfum sekaligus agen BRILink, Muamar juga kerap bertransaksi di Teras BRI Babelan. Sebab, antrian di Teras BRI tidak terlalu banyak ketimbang di kantor unit atau cabang.
"Lebih cepat dan mudah saja kalau di sini, antre juga nggak lama," kata Muamar menambahkan.