Live di GTV Sore Hari! Ini Jadwal Timnas Indonesia vs Timnas Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
GTV akan menyiarkan secara langsung laga Timnas Indonesia vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Laga matchday ke-7 Grup C babak ketiga itu tepatnya akan dimainkan di Allianz Stadium, Sydney, Australia pada Kamis 20 Maret 2025 pukul 16.10 WIB.
Pada pertemuan pertama di Grup C, Timnas Indonesia berhasil menahan Australia 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Kini harapannya Timnas Indonesia bisa mencuri poin penuh saat bertandang ke markas Australia.
1. Amunisi Baru
Berbeda dengan pertemuan terakhir di SUGBK pada September 2024 lalu, kekuatan Timnas Indonesia kini sudah bertambah. Tambahan itu datang dari pemain keturunan yang berhasil dinaturalisasi.
Nama-nama seperti Mees Hilgers, Kevin Diks, Eliano Reijnders, hingga yang teranyar Ole Romeny siap menjadi amunisi baru Timnas Indonesia saat berjumpa Australia nanti. Kehadiran para pemain keturunan itu dirasa akan mampu membuat Timnas Indonesia berjaya di Australia.
Danantara dan Keluarga Besar BUMN Himpun Dana Rp72 Miliar Bantu Pemulihan Bencana Sumatera
Belum lagi Timnas Indonesia yang sekarang dilatih oleh Patrick Kluivert. Diharapkan juru taktik asal Belanda itu mampu memaksimalkan empat laga tersisa di Grup C agar Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
2. Jersey Baru
Tak hanya pemain baru, Timnas Indonesia juga datang ke Australia dengan semangat baru lantaran akan memakai jersey teranyar yang sudah diumumkan Erspo. Apparel resmi Timnas Indonesia itu memperlihatkan jersey kandang yang bernuasa merah dan tandang serba putih.
Karena berstatus sebagai tim tamu, maka kemungkinan Timnas Indonesia akan memakai jersey berwarna putih saat melawan Australia nanti.
3. Posisi Timnas Indonesia
Saat ini, Timnas Indonesia bertengger di peringkat ketiga di Grup C dengan 6 poin. Garuda hanya tertinggal 1 angka saja dengan Australia di posisi kedua dan beda 10 poin dari Jepang yang nyaman di puncak klasemen.
Jadwal Timnas Indonesia vs Timnas Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Kamis 20 Maret 2025 pukul 16.10 WIB (Live GTV)










