4 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Bisa Dilirik Patrick Kluivert ke Tim Senior, Nomor 1 Jens Raven!

4 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Bisa Dilirik Patrick Kluivert ke Tim Senior, Nomor 1 Jens Raven!

Terkini | okezone | Rabu, 19 Februari 2025 - 11:08
share

BERIKUT empat pemain Timnas Indonesia U-20 yang bisa dilirik Patrick Kluivert ke tim senior. Salah satunya jelas adalah Jens Raven.

Kluivert beberapa waktu lalu menyambangi langsung latihan Timnas Indonesia U-20 di Jakarta. Ia terlihat mengobrol serius dengan pelatih Indra Sjafri dan Bima Sakti.

 

Bukan tidak mungkin Kluivert diam-diam memantau pemain Garuda Nusantara. Lantas, siapa saja yang kira-kira layak dibawa? Simak ulasan berikut ini.

4 Pemain Timnas Indonesia U-20 yang Bisa Dilirik Patrick Kluivert ke Tim Senior

 

4. Kadek Arel

Pemain satu ini merupakan andalan di lini belakang. Postur Kadek juga tidak kalah dengan bek-bek Timnas Indonesia seperti Mees Hilgers dan Jay Idzes.

Syarat lain dari Kluivert juga cukup terpenuhi yakni rutin bermain. Kadek musim ini sudah turun tujuh kali di Liga 1 2024-2025 bersama Bali United FC sebelum disibukkan dengan agenda tim nasional.

3. Toni Firmansyah

Pemain satu ini cukup diandalkan Indra di lini tengah. Bahkan, Toni pernah jadi sengketa antara Timnas Indonesia U-19 dengan Persebaya Surabaya pada 2024 sehingga berbuah hukuman disiplin dari pihak klub.

Tentunya, pesepakbola berusia 20 tahun ini bisa masuk dalam persyaratan Kluivert soal rutin bermain. Hingga berita ini diturunkan, Toni telah tampil dalam sembilan laga di Liga 1 2024-2025 dengan torehan satu assist.

 

2. Dony Tri Pamungkas

Pemain satu ini bahkan sudah merasakan debut di Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024 di bawah asuhan Shin Tae-yong. Dony cukup piawai menyusur sisi kiri wilayah Indonesia.

Soal menit bermain, pesepakbola berusia 20 tahun ini sudah tampil empat kali bersama Persija Jakarta di Liga 1 2024-2025. Dony mampu menorehkan satu assist!

1. Jens Raven

Pemain satu ini memang digadang-gadang jadi striker masa depan Timnas Indonesia. Postur menjulang serta pemahaman taktik luar biasa jadi kunci permainan Raven di lini depan.

Sayangnya, pesepakbola berusia 19 tahun ini belum tampil di level profesional. Raven masih diperam FC Dordrecht di tim U-21. Hal ini bisa sedikit menghambat pemanggilannya ke Timnas Indonesia asuhan Kluivert.

Itulah empat pemain Timnas Indonesia U-20 yang bisa dilirik Patrick Kluivert ke tim senior. Semoga informasi ini berguna untuk pembaca sekalian.

Topik Menarik