Unggahan Paul Pogba Bikin Geger, Mau Balik ke Manchester United?

Unggahan Paul Pogba Bikin Geger, Mau Balik ke Manchester United?

Terkini | okezone | Selasa, 28 Januari 2025 - 21:23
share

UNGGAHAN terkini Paul Pogba bikin geger. Hal itu dianggap sebagai kode sang pemain kembali berkostum Manchester United.

Pogba tengah berstatus tanpa klub usai dilepas oleh Juventus. Kedua pihak sepakat mengakhiri kontrak pada akhir 2024 lantaran pesepakbola asal Prancis itu tersangkut kasus doping.

1. Transfer

Sempat dihukum larangan bertanding, Pogba akan bebas pada Maret 2025. Pria berusia 31 tahun tersebut berusaha mengembalikan kebugarannya dengan berlatih mandiri di Miami, Amerika Serikat (AS).

Itu artinya, Pogba leluasa menjalin kontrak dengan klub mana saja sebelum resmi comeback pada Maret nanti. Sebuah unggahan yang dianggap kode bikin geger di tengah bursa transfer musim dingin 2025.

2. Amad Diallo

Pasalnya, Pogba mengunggah karikatur dirinya bersama dengan winger Manchester United Amad Diallo! Ia menambahkan emoji tertawa dalam unggahan tersebut.

Lebih lanjut, Pogba menulis kode lain dalam unggahan berikutnya. Sembari memandang Kota Miami, Il Polpo mengatakan sesuatu yang menarik.

Mari kita lihat apa yang akan datang, kata Pogba di akun Instagram @paulpogba.

3. Manchester United

Dua unggahan itu dianggap sebagai kode Pogba akan kembali ke Manchester United. Dengan status bebas transfer, keuangan Iblis Merah tentu tidak akan terlalu terbeban.

Hanya saja, teori lain menyebutkan Pogba akan hijrah ke MLS (Liga Amerika Serikat). Ia memilih berlatih di Miami bukan tanpa alasan.

Kota tersebut menjadi markas dari klub Inter Miami yang dimiliki legenda Man United, David Beckham. Kesebelasan berkostum pink itu diperkuat bintang-bintang sepakbola termasuk Lionel Messi!

Topik Menarik