Kocak! Legislator Terpilih Dilantik Jadi Anggota DPR RI Pakai Kostum Ultraman
JAKARTA, iNewsKutai.id - Anggota Legislatif terpilih periode 2024-2029 dilantik menjadi anggota DPR RI, Selasa (1/10/2024) hari ini. Menariknya, dari sekian ratus legislator, tampak superhero Ultraman ada di dalam rombongan.
Penampilan superhero UItraman ini cukup mencolok. Sebab, mayoritas caleg terpilih mengenakan setelan jas rapih atau kebaya memasuki Komplek DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat.
Seolah tidak peduli, Ultraman dengan warga kostum khas silver, merah, dan biru berbaur dengan ratusan orang lainnya. Rupanya, sosok dibalik kostum tersebut adalah anggota DPR terpilih dari Dapil II Jawa Tengah, Jamaludin Malik.
Dengan kostum Ultraman yang bisa menyala pada bagian mata, politikus Partai Golkar itu sontak menjadi pusat perhatian. Dia bahkan tetap memakai kostum Ultraman memasuki ruang pelantikan.
Rupanya, ada alasan dibalik aksi nyeleneh Jamaluddin. Kostum Ultraman tersebut identik dengan dirinya ketika masa kampanye Pemilu. Dia kerap menggunakan kostum superhero asal Jepang itu ketika menggalang suara.
Bersama Jamaluddin, ada 579 legislator lainnya dilanti sebagai anggota DPR periode 2024-2029. Mereka mengucapkan sumpah janji pada rapat paripurna di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan.
Pengucapan sumpah dipandu Ketua Mahkamah Agung (MA) Muhammad Syarifuddin dan disaksikan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya sesuai dengan peraturan perundang-undangan dengan berpedoman pada Pancasila dan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945," kata Syarifuddin diikuti para anggota DPR terpilih.
Pelantikan anggota DPR RI periode 2024-2029 itu berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 115/P 2024. Pelantikan dipimpin oleh Ketua DPR sementara Guntur Sasono dan Wakil Ketua DPR sementara Annisa MA Mahesa.
artikel ini telah tayang di inews.id