Ribuan Peserta Antusias Ikuti Audisi Indonesian Idol 2024 di Bandung
JAKARTA, iNews.id - Audisi hari kedua Indonesian Idol 2024 Sesion XIII di Bandung, Jawa Barat disambut antusias peserta. Dari ribuan peserta audisi di hari pertama hingga terakhir diharapkan ditemukan bintang baru.
Head of Production Operation RCTI, Agung Priyatno mengungkapkan Bandung telah menarik ribuan pendaftar yang ingin mewujudkan mimpi mereka menjadi idola baru Indonesia.
"Hari kedua di Bandung masih sama seperti hari pertama, antusiasnya juga tinggi. Jumlah yang datang juga cukup banyak, mudah-mudahan kita bisa menemukan idola-idola baru yang nanti kita bawa ke Jakarta," ujar Agung, Sabtu (28/9/2024).
Menurutnya, meskipun tidak ada kriteria khusus yang diberlakukan di Bandung, ekspektasi tetap tinggi karena kota ini dikenal sebagai tempat lahirnya banyak musisi berbakat. "Kita tahu kota Bandung banyak melahirkan musisi-musisi hebat, tentu kita berharap bisa menemukan bakat-bakat baru di Indonesia Idol ini," katanya.