Masih Kalah Populer di Kalangan Gen Z, Rano Karno: Perlu Pendekatan Khusus

Masih Kalah Populer di Kalangan Gen Z, Rano Karno: Perlu Pendekatan Khusus

Terkini | inews | Minggu, 29 September 2024 - 21:38
share

JAKARTA, iNews.id - Calon Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno merespons soal hasil survei Poltracking yang menunjukkan pasangan Pramono Anung-Rano Karno masih kalah populer di kalangan pemilih Gen Z dan milenial. Pramono-Rano yang meraih angka 17,5 persen kalah dari Ridwan Kamil-Suswono yang mendapat 58,8 persen.

Rano Karno mengaku tidak memusingkan hasil survei tersebut.

Nggak menjadi apa, kita masih punya waktu dua bulan, kata Rano di Jakarta Barat, Minggu (29/9/2024).

Dia mengungkapkan, pihaknya mempunyai tim yang turun langsung mendekati Gen Z dan milenial. Dia tak menampik perlunya pendekatan khusus kepada Gen Z.

Namun, Rano tak membeberkan strategi khusus untuk mendekati Gen Z tersebut.

Kita sangat paham potensi Gen Z itu tinggi, dan memang memerlukan pendekatan khusus, ujar Rano.

Sebelumnya, Ridwan Kamil-Suswono diketahui paling disukai Generasi Z. Hal itu berdasarkan survei terbaru lembaga Poltracking Indonesia.

Ridwan Kamil-Suswono unggul 58,8 persen di kalangan Gen Z atau pemilih berusia kurang dari 22 tahun. Sementara Pramono Anung-Rano Karno meraih 17,5 persen dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana 3,1 persen.

Di kalangan milenial muda (22-30 tahun), RK-Suswono juga mendapat 52,6 persen. Lalu Pramono-Rano 30,2 persen dan Dharma-Kun 5,6 persen.

Topik Menarik