Ma'ruf Amin Pamitan jelang Purnatugas, Harap Ada Wapres dari Banten
JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden Ma'ruf Amin berpamitan menjelang akhir masa tugasnya saat kunjungan kerja di Banten, Selasa (3/9/2024). Ma'ruf Amin berharap di masa depan putra daerah dari Banten bisa menjadi wakil presiden.
Ma'ruf menyampaikan pernyataan itu saat Sosialisasi Pendampingan dan Pendaftaran Sertifikasi Halal untuk 1.000 Usaha Mikro di Banten.
"Insyaallah, pada 20 Oktober nanti, saya akan menyelesaikan tugas sebagai wakil presiden," ujar Ma'ruf Amin, seperti yang disiarkan melalui kanal YouTube Wakil Presiden Republik Indonesia.
Dalam pidatonya, Ma'ruf Amin menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Banten atas dukungan yang diberikan selama masa jabatannya.
"Saya mewakili masyarakat Banten ingin mengucapkan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan. Saya juga mohon maaf jika ada hal-hal yang belum dapat saya kerjakan dengan sepenuhnya," katanya.
Ma'ruf Amin juga menyampaikan harapan agar ada sosok dari Banten yang dapat menggantikannya di posisi Wakil Presiden di masa mendatang.
"Semula saya berharap setelah masa jabatan saya, akan ada putra Banten yang melanjutkan sebagai wakil presiden atau bahkan presiden. Sayangnya, pada periode ini tidak ada yang terpilih dari Banten," katanya.