TNI Latih Pemuda Puncak Jaya Papua Tengah Ilmu Bela Diri

TNI Latih Pemuda Puncak Jaya Papua Tengah Ilmu Bela Diri

Terkini | inews | Jum'at, 7 Juni 2024 - 12:56
share

PUNCAK JAYA, iNews.id - Personel Pos Kalisemen Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 753/AVT melatih para pemuda Kampung Wondenggobak, Distrik Irimuli, Kabupaten Puncak Jaya, Papua Tengah ilmu bela diri. Pelatihan ini diajarkan untuk menjadikan pemuda sebagai generasi tangguh.

Komandan Pos (Danpos) Kalisemen Satgas Yonif Pamtas Kewilayahan Yonif 753/AVT Lettu Inf Ardi Gelar Laksana mengatakan, latihan bela diri pencak silat selain menjadikan generasi tangguh juga bagian dalam melestarikan budaya.

"Latihan beladiri yang diajarkan kepada pemuda ini merupakan dasar-dasar dari pencak silat. Dengan begitu, mereka bisa menjadi pemuda yang berkarakter dan tangguh sekaligus melestarikan salah satu budaya bangsa kita, yaitu pencak silat itu sendiri," ujar Lettu Inf Ardi Gelar Laksana dalam keterangannya, Jumat (7/6/2024).

Menurutnya, para pemuda di lingungan tersebut sangat antusias mengikuti latihan bela diri. Mereka, dapat belajar cara membela dan melindungi diri dari bahaya.

"Kedepan kegiatan ini akan dilakukan secara rutin dan memberikan manfaat bagi pemuda setempat. Dengan melatih mereka diharapkan dapat menjadi jalan menuju lingkungan yang aman dan tentram. Semoga tercipta masyarakat yang saling menjaga dan melindungi satu sama lain," ucapnya.

Topik Menarik