HP Diminta Ayah Tiri, Siswi SMA di Sabu Raijua NTT Gantung Diri

HP Diminta Ayah Tiri, Siswi SMA di Sabu Raijua NTT Gantung Diri

Terkini | inews | Selasa, 2 April 2024 - 09:52
share

SABU RAIJUA, iNews.id - Siswi SMA berinisial ISM (19) nekat mengakhiri hidup dengan cara mengenaskan. Dia ditemukan tewas gantung diri di pohon kedondong Kecamatan Sabu Tengah, Kabupaten Sabu Raijua, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol Ariasandy mengatakan, korban ditemukan kedua orang tuanya tewas dekat rumah.

"Kejadiannya Minggu malam dekat rumah siswi SMA ini," ujar Ariasandy, Senin (1/4/2024).

Kronologi kejadian bermula ketika ayah tiri berinisial DL meminta handphone (HP) yang lagi asyik digunakan korban. Korban lalu memberikan HP tersebut dan pergi keluar rumah.

"HP ini milik ayah tirinya. Usai menggunakannya sebentar, DL bermaksud memberikan kembali HP tersebut ke korban," katanya.

Namun begitu dipanggil dalam rumah, korban ISM tak menyahut. Lalu DL bersama istrinya RM yang merupakan ibu kandung korban mencarinya.

Pasangan suami istri itu sempat memeriksa di dalam rumah, tapi tak menemukan ISM. Keduanya lalu mengambil senter dan mencari di sekeliling rumah.

Betapa terkejutnya mereka saat lagi mencari dan menemukan ISM sudah tergantung di atas pohon kedondong. Keduanya lalu menurunkan korban dan bersama warga membawanya ke RS setempat.

Polisi yang menerima informasi lalu mendatangi lokasi kejadian. Petugas juga meminta keterangan saksi, termasuk ayah tiri dan ibu kandung korban.

Berdasarkan pemeriksaan polisi, tidak ditemukan kejanggalan atau tanda kekerasan apa pun pada tubuh.

"Keluarga pun telah menerima kematian siswi SMA itu sebagai musibah dan menolak autopsi jenazah," katanya.

Sejauh ini polisi belum mengetahui penyebab motif di balik kematian korban.

"Hingga saat ini belum diketahui penyebab ISM nekat bunuh diri," ucapnya.

Topik Menarik