Resmi Perpanjang Kontrak di Persib Bandung, David Da Silva: Saya Ingin di Sini Selamanya!

Resmi Perpanjang Kontrak di Persib Bandung, David Da Silva: Saya Ingin di Sini Selamanya!

Terkini | okezone | Senin, 20 November 2023 - 11:26
share

BANDUNG Bomber Persib Bandung, David Da Silva , resmi perpanjang kontrak di Persib Bandung . David Da Silva pun girang bukan main hingga bahkan mengatakan ingin membela Maung Bandung -julukan Persib- selama mungkin.

Menurut Da Silva, perpanjangan kontrak tersebut adalah buah dari hasil kerja kerasnya selama ini. Da Silva sendiri mengaku betah berada di Persib. Dia bahkan sampai menganggap tim itu rumah keduanya setelah Brasil.

David da Silva

Tentu saja saya senang dengan perpanjangan kontrak ini. Saya bangga bisa melakukannya setelah kerja keras yang telah saya berikan untuk klub selama ini, ujar Da Silva, dilansir laman resmi Persib Bandung, Senin (20/11/2023).

Persib sudah seperti rumah dan saya ingin bisa berada di sini selama mungkin, dan dengan kontrak baru ini, tentunya saya lebih termotivasi untuk terus berkontribusi untuk klub, lanjutnya.

Da Silva merupakan salah satu penyerang yang ditakuti di Liga 1. Sejak memperkuat Persib, Da Silva sudah mencetak 43 gol dalam 65 penampilan.

Topik Menarik