Perang Ukraina Bikin Rusia Makin Kaya

Perang Ukraina Bikin Rusia Makin Kaya

Teknologi | jitunews.com | Senin, 12 September 2022 - 21:29
share

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Kementerian Keuangan Rusia memperkirakan bahwa negaranya akan mengalami peningkatan pendapatan senilai $6,67 Miliar dari ekspor energi pada bulan September 2022 ini, setelah pada bulan sebelumnya mendapat tambahan devisa sebesar USD 1,4 Miliar.

Dengan demikian, total dana yang akan diterima sebagai tambahan pendapatan migas akan mencapai US$8,07 miliar, kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan, dikutip RT.com.

Menurut kementerian tersebut, pemerintah Rusia tidak berencana untuk membeli mata uang asing atau emas dengan dana tambahan yang diterima melalui penjualan energi.

Pada bulan Agustus, analis Barat memperkirakan bahwa pendapatan ekspor energi Rusia akan melonjak 38% tahun-ke-tahun, dengan total $337,5 miliar pada tahun 2022. Menurut analisis mereka, pendapatan yag didapat dari ekspor energi akan berkurang menjadi $255,8 miliar tahun depan. Meski demikian, angka itu masih jauh lebih tinggi dibandingkan dengan pendapatan pada tahun 2021 kemarin yang mencapai $ 244,2 miliar.

Meningkatnya permintaan dari beberapa ekonomi utama dunia, termasuk India dan China, mendorong ekspor energi Rusia. Moskow terpaksa mengalihkan pasokan ke Asia dan Timur Tengah, setelah negara-negara di dua kawasan tersebut menolak untuk memihak dalam konflik Rusia-Ukraina.

Pendapatan Rusia juga diprediksi semakin meningkat dengan meroketnya harga energi global karena perang sanksi antara Rusia dan negara-negara Barat.

Topik Menarik