Siap Bersaing dengan Samsung, OPPO Tengah Kembangkan Dua Ponsel Lipat

Siap Bersaing dengan Samsung, OPPO Tengah Kembangkan Dua Ponsel Lipat

Teknologi | BuddyKu | Minggu, 14 Agustus 2022 - 12:28
share

Perusahaan teknologi asal China, OPPO dirumorkan sedang mengerjakan dua ponsel lipat untuk dirilis secara global. Rumor ini muncul usai OPPO merilis Find N di China.

Dilansir dari GSM Arena, Minggu (14/8/2022), dua smartphone yang dirilis itu dinamai Find N Fold dan Find N Flip. Kedua smartphone itu disebut bakal menyaingi ponsel lipat seri Z besutan Samsung .

Menurut laporan, kedua ponsel lipat OPPO itu direncanakan rilis pada musim gugur tahun ini.

Tak diketahui apakah tampilan Find N Fold sama seperti pendahulunya Find N yang dirilis akhir tahun lalu, atau akan menyerupai pesaingnya, Samsung Galaxy Z Fold4.

Sementara jika melihat nama Oppo Find N Flip, maka mungkin saja Oppo juga menyiapkan ponsel lipat berbentuk clamshell seperti pesaingnya Galaxy Z Flip4.

Hal lain yang menarik dari persiapan ponsel lipat Oppo itu ialah kedua ponsel ini nampaknya akan mengisi pasar ponsel kelas atas mengingat chipset yang ditanamkan merupakan Qualcomm Snapdragon 8+ gen 1.

Untuk harganya belum diketahui, tapi OPPO diharapkan menawarkan harga yang kompetitif.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik