Demi Saingi TikTok, Facebook akan Tutup Platform Podcast Bulan Depan

Demi Saingi TikTok, Facebook akan Tutup Platform Podcast Bulan Depan

Teknologi | indozone.id | Senin, 9 Mei 2022 - 13:00
share

Setelah hampir setahun jajaki pasar podcast, Facebook justru akan menghentikan layanan audio podcast pada musim panas ini. Penghentian layanan tersebut secara khusus disebut untuk bersaing dengan TikTok.

Menurut laporan Bloomberg dikutip Senin (9/5/2022), anak dari perusahaan Meta itu akan mulai menghentikan layanan audio podcast mulai pekan ini dan menghapus sepenuhnya pada 3 Juni mendatang.

Penghentian platform podcast nantinya akan turut mengubah layanan audio Facebook lain, termasuk Soundbites dan Live Audio Rooms setelah pekan ini.

Sementara itu, perubahan pada kedua fitur tersebut tampaknya akan diintegrasikan menjadi fitur Live Audio Rooms live-streaming ke dalam Facebook Live yang lebih luas.

Hal ini tak terlepas dari fokus Meta yang kini mengutamakan video berdurasi pendek layaknya Reels pada Instagram. Namun, langkah ini digadang-gadang tak lain demi untuk bersaing dengan TikTok.

Dikonfirmasi oleh juru bicara Meta, Adelaide Coronado, keputusan tersebut ternyata juga bertujuan untuk menyederhanakan layanan audio dari Facebook.

"Setelah satu tahun belajar terus-menerus untuk menciptakan pengalaman audio, kami memutuskan untuk menyederhanakan rangkaian tools audio kami di Facebook" ujar Coronado, dikutip The Verge Senin (9/5/2022).

Adapun, keputusan ini juga didorong karena berkurangnya minat Meta terhadap bisnis berbasis audio.

Penulis : Safira Meidina

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik