Ulang Tahun ke-30, Power Rangers Hadirkan Kembali Ranger Biru Orisinal
Power Rangers dilaporkan akan menghadirkan kembali David Yost , selaku ranger biru dari Mighty Morphin Power Rangers (MMPR), untuk merayakan ulang tahun franchise yang ke-30. Pertanyaannya adalah apabila Hasbro, selaku pemegang hak franchise Power Rangers saat ini akan melakukan sesuatu yang istimewa untuk milestone besar ini.
Power Rangers telah dikenal untuk merayakan tonggak sejarah semacam ini dengan cara yang cukup besar di masa lalu. Dengan musim kedua Power Rangers: Dino Fury di Netflix akan segera berakhir pada akhir tahun 2022, banyak yang bertanya-tanya tentang apa yang akan terjadi selanjutnya.

Masih banyak misteri seputar apa yang bisa diharapkan dari musim ke-30 Power Rangers, tetapipenggemar bisa bergembira sekarang. Sebuah laporan terbaru datang dari situs web The Illuminerdi , yang menyampaikan kabar bahwa musim baru berikutnya akan sangat menarik bila memang terjadi.
Menurut laporan mereka, David Yost pemeran Billy Cranston ( ranger biru orisinal) akan kembali untuk setidaknya satu episode di musim 30 mendatang. Sayangnya tidak ada detail lebih lanjut tentang perannya. Namun, laporan Illuminerdi menegaskan bahwa Yost berpotensi menjadi salah satu dari sekian banyak pemeran Power Rangers yang kembali di musim tersebut.
Hasbro belum mengungkapkan rencana mereka untuk merayakan ulang tahun ke-30 Power Rangers secara keseluruhan, dan itu termasuk apa yang diharapkan dari musim mendatang itu sendiri. Namun, kemungkinan terbesarnya, musim ke-30 akan menjadi penutup dari seri yang telah berlangsung sejak tahun 1993 lalu.
Setelah itu, Hasbro sepertinya akan mengalihkan fokus mereka kepada proyek Power Rangers Cinematic Universe bersama Jonathan Entwistle. Installment ke-30 ini juga dikabarkan akan menghadirkan berbagai ranger yang kembali sepanjang musimnya. Sayangnya, belum ada kejelasan mengenai siapa saja aktor-aktor yang akan kembali itu.
Sejak tahun 2011, setiap musim Power Rangers ditargetkan untuk terdiri dari 44 episode. Menariknya, musim ke-30 ini dilaporkan akan berjalan lebih pendek dari musim sebelumnya. Belum ada informasi mengenai total episodenya, tetapi setiap episode itu akan berlangsung sekitar 40+ menit.
Tentunya, musim ke-30 Power Rangers ini akan hadir di Netflix setelah franchise -nya dinyatakan sebagai salah satu seri orisinal platform streaming tersebut. Seperti musim sebelum-sebelumnya, episode pertama musim ke-30 itu kemungkinan besar akan hadir pada awal tahun 2023.
Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.
Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!
Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @upstationmedia
Instagram: @upstation.media
Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community
