Samsung Galaxy A33 5G, HP Rp4 Jutaan dengan Kamera Canggih!

Samsung Galaxy A33 5G, HP Rp4 Jutaan dengan Kamera Canggih!

Teknologi | genpi.co | Jum'at, 1 April 2022 - 12:45
share

GenPI.co - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan smartphone terbarunya di lini A, yakni Samsung Galaxy A33 5G.

Salah satu fitur unggulan dari smartphone teranyar Samsung ini adalah kameranya yang canggih.

Galaxy A33 5G benar-benar memberikan keleluasaan lebih bagi pengguna untuk berkreasi, kapan pun dan di mana pun, ujar Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia dalam siaran pers, Jumat (1/4).

Galaxy A33 5G dibekali kamera 48MP OIS Quad Camera yang dapat menghasilkan foto dengan resolusi tinggi secara instan.

Selain itu, layar Galaxy A33 5G dengan teknologi Super AMOLED juga dapat memberikan kualitas tampilan terbaik di kelasnya.

Ditambah lagi dengan ukuran layar yang lapang yaitu 6,4 inci dan resolusi hingga FHD+.

Tak ketinggalan, ada juga fitur refresh rate 90Hz yang menjamin pergerakan gambar di layar makin smooth.

Galaxy A33 5G hadir dengan memori internal hingga 256GB yang bisa ditingkatkan sampai 1TB.

Smartphone ini juga ditenagai RAM hingga 8GB dan prosesor Exynos 1280 yang membuat performanya semakin gahar.

Fitur menarik lainnya adalah ketahanan air dan debu dengan sertifikasi IP67, yang tidak ditemukan di berbagai smartphone lain di kelasnya.

Samsung Galaxy A33 5G juga dibekali kapasitas baterai yang besar, yaitu 5.000mAh serta fitur Super Fast Charging 25W.

Dengan segala fitur canggih yang ditawarkan, Samsung Galaxy A33 5G dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, mulai dari Rp4.699.000.

Galaxy A33 5G tersedia dengan harga Rp4.699.000 (6GB/128GB), Rp4.999.000 (8GB/128GB), dan Rp5.499.000 (8GB/256GB) dengan pilihan warna Awesome Black, Awesome White, Awesome Light Blue dan Awesome Peach.

Bagi kamu yang berminat, pre-order Samsung Galaxy A33 5G digelar mulai 4-6 April 2022 di www.samsung.com/iddan Shopee.

Setelah masa Pre-Order berakhir, Galaxy A33 5G akan tersedia secara langsung di toko daring dan gerai fisik mulai 8 April 2022. (*)

Simak video berikut ini:

Topik Menarik