MPL ID Season 9 Week 5 Day 3 Match 2: ONIC Padamkan Aura
Kondisi langit Land of Dawn pada match terakhir pada pekan kelima MPL Season 9 menjadi ricuh akibat pertarungan antara Sang Raja Langit ONIC Esports yang berhadapan dengan Naga Merah AURA Fire .
ONIC yang sempat dikalahkan AURA Fire secara telak pada leg pertama MPL, berusaha menunjukkan performa terbaiknya untuk dapat menjinakkan sang naga di match ini.
Performa Kabuki yang menggila dengan hero Fanny pada match sebelumnya harus menjadi evaluasi besar untuk ONIC Esports di match kali ini. Mampukah tim ONIC menunjukkan performa terbaiknya dan berhasil menjadi pemadam dari api membara AURA Fire?
Game 1

Di luar dugaan, ONIC Esports memperbanyak damage dealer mereka dengan membawa dua marksman yang dipiloti oleh CW (Moskov) dan SANZ (Kimmy).
Masih kurang puas dengan para pembunuh tersebut, mereka juga membawa Natalia (Kiboy) yang secara teori akan sangat berguna, baik untuk mencuri damage dealer lawan ataupun untuk melakukan stall pada turret AURA Fire.
Pharsa (Samoht) pun turut berkontribusi untuk menyumbang damage , dan membuat repot AURA selama war berlangsung. Lini pertahanan dipegang oleh Butsss seorang yang menggunakan Hylos.
Alhasil, performa yang ditunjukkan oleh draft tersebut menjadi malapetaka untuk tim AURA Fire. Sejak early game , sering kali mereka terjengkang di kala war berlangsung dikarenakan damage pedas yang disumbangkan oleh ONIC.
AURA Fire yang secara teori akan mengandalkan damage pedas dari Aulus harus mengalami kerepotan, dan ruang gerak jungler mereka terus dipersempit, hingga akhirnya kemenangan diraih oleh ONIC dengan skor 10-20 jelang menit 17.
Game 2

Yang menjadi unik di match ini ialah ONIC berhasil mematikan AURA Fire terlebih dahulu di sesi draft pick, di mana Phoveus berhasil diamankan oleh CW. Ini menjadi kerugian besar bagi AURA Fire yang akan membawa banyak hero dash , seperti Beatrix (Kabuki), Lancelot (High), dan Paquito (Fluffy).
Dalam draft pun, ONIC mencuri hero Aulus yang sebelumnya digunakan oleh AURA sebagai jungler . Meski begitu, God1va mencoba mematikan pergerakan oleh seorang Phoveus dengan mengambil Minsitthar.
Kendati demikian, ONIC tetap tak terhentikan di dalam game . Bahkan pada fase early game , AURA sudah mengalami kerugian besar dengan terculiknya Pharsa (Facehugger) secara beruntun, hasil ganking ONIC yang sangat solid.
Blunder besar yang berkali-kali AURA, ditambah kerugian dari draft pick , memicu kekalahan AURA Fire secara mutlak oleh ONIC Esports. Skor berakhir di 7-16, ONIC Esports berhasil memadamkan AURA Fire!
***

Dengan hasil pertandingan hari ini, AURA Fire harus turun ke peringkat 3 klasemen sementara. Walaupun match win/lose rate -nya sama persis dengan ONIC (6-3), Aura Fire harus turun karena game rate -nya yang lebih kecil (13-8 berbanding 12-6 milik ONIC).
Google Gemini 3 Pro di-Jailbreak dalam Hitungan Menit, Ciptakan Metode Buat Virus Berbahaya
Mampukah AURA Fire merebut kembali posisi dua dari ONIC Esports? Atau akankah mereka justru turun peringkat di week 6 mendatang?Jangan lupa terus saksikan MPL ID S9 hanya di kanal YouTubeMPL Indonesia, serta menonton langsung dilayar bioskop Cinepolis!
Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station.
Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian bisa langsung kunjungi UniPin! Proses cepat dan harga murah!
Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:
Facebook: UP Station Indonesia
YouTube: Upstation Media
Twitter: @Upstationasia
Instagram: @upstation.media
Yuk gabung di grup Discord kami!
Discord: UniPin Official Community
