Apex Legends Mobile Segera Rilis Terbatas di Indonesia

Apex Legends Mobile Segera Rilis Terbatas di Indonesia

Teknologi | upstation.asia | Kamis, 24 Februari 2022 - 07:49
share

Respawn Entertainment dan Electronic Arts hari ini (24/2) telah mengumumkan detail perilisan terbatas untuk Apex Legends Mobile . Akhirnya, setelah sekian lama dinanti, penggemar akan segera bisa merasakan permainannya.

Selama setahun terakhir, iterasi game battle royale populer ini telah melalui beberapa tes beta dengan tujuan untuk diluncurkan dengan resmi nantinya. Walau rilis game penuhtidak akan terjadi dalam waktu dekat, tampaknya Apex Legends Mobile akan tersedia secara terbatas pada minggu depan untuk mereka yang berada di wilayah beruntung.

55FDB2C0-188A-4F7C-B6FF-3DF3F6C1EC20

Respawn hari ini mengumumkan bahwa Apex Legends Mobile akan mengadakan perilisan terbatas yang akan dimulai minggu depan di 10 negara berbeda. Secara spesifik, 10 negara yang beruntung tersebut adalah Australia, Selandia Baru, Singapura, Malaysia, Filipina, Indonesia , Meksiko, Peru, Argentina, dan Kolombia.

Pada tahap perilisan terbatas ini, gamer bisa memainkan beberapa karakter, termasuk: Bloodhound, Gibraltar, Lifeline, Wraith, Bangalore, Octane, Mirage, Pathfinder, dan Caustic. Sementara sistem hingga konten lainnya akan ditambahkan pada saat perilisan global.

57F61540-60A2-450F-A08D-EDA1B6E9CAD8

Meskipun peluncuran terbatas ini pasti mengecewakan bagi mereka yang tidak tinggal di wilayah yang disebutkan di atas, satu hal baik tentang rilis ini adalah bahwa Apex Legends Mobile yang awalnya dikabarkan akan hadir di Android saja, juga akan dihadirkan di perangkat iOS. Berikut specs minimum yang pemain butuhkan untuknya:

Android:

iOS:

Langkah Respawn dan EA ini tidak begitu mengherankan, mengingat betapa suksesnya game mobile belakangan ini. Apalagi game mobile battle royale terus menguasai peringkat atas App Store manapun.

Tahap pra-registrasi untuk Apex Legends Mobile masih berlangsung, jadi belum terlambat untuk bergabung. Yuk daftarkan dirimu sekarang melalui link berikut ini . Stay tuned dan pantau terus media sosial Apex Legends untuk menemukan tanggal pasti kapan perilisan terbatas akan dibuka!


Dapatkan berita gaming dan informasi menarik lainnya seputar dunia game, esports, film, anime, dan lainnya hanya di UP Station. Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian, kunjungi UniPin untuk proses cepat, harga murah, dan promo menarik!

Pastikan untuk mengikuti perkembangan terbaru dan berita gaming lainnya di akun sosial media kami:

Facebook: UP Station Indonesia

YouTube: UP Station Media

Twitter: @Upstationasia

Instagram: @upstation.media

Yuk gabung di grup Discord kami!

Discord: UniPin Official Community

Topik Menarik