Nanoblock Pokemon Sinnoh Siap Meluncur Akhir Januari 2021

Nanoblock Pokemon Sinnoh Siap Meluncur Akhir Januari 2021

Teknologi | upstation.asia | Jum'at, 7 Januari 2022 - 09:56
share

Perusahaan Kawada akan merilis berbagai mainan Nanoblock Pokemon baru, tepatnya pokemon dari wilayah Sinnoh yang baru saja diperkenalkan kembali melalui gim Pokemon Brilliant Diamond dan Pokemon Shining Pearl . Mari intip first look jenis-jenis Pokemon yang sudah terkonfirmasi.

309B76D2-1683-47E9-B0ED-F8A75D3D6D87

Deretan Nanoblock ini cukup ramah di kantong semua penyuka Pokemon, lho! Setiap produknya dibanderol mulai dari sekitar 1045 yen atau sekitar 130 ribu rupiah . Beberapa pilihan yang sudah terkonfirmasi adalah:

Lebih tepatnya, hanya para Pokemon starter (Chimchar, Piplup, dan Turtwig) saja yang dilaberi harga 1045 yen. Empat Ppokemon lainnya diberi harga 1210 yen atau sekitar 150 ribu rupiah.

Nanoblock Pokemon ini ukurannya cukup kecil, dengan perkiraan sebesar telapak tangan saja. Semuanya juga dibangun menggunakan manik-manik yang bening ( clear beads ), sehingga akan berkilauan ketika disinari cahaya.

Terlepas dari produk-produk di atas, yang terpilih mewakili game untuk dibuat versi Nanoblock-nya ini merupakan Pokemon-Pokemon paling ikonik dari Generasi ke-4. Lucario cukup populer sampai terpilih untuk hadir di Super Smash Bros dan bahkan mendapat Movie yang berfokus padanya.

Begitu pula dengan Garchomp yang sering digunakan pada pertandingan kompetitif game Pokemon dan juga cukup disukai banyak pemain dalam Pokemon Unite (mobile game ).

8DEEC764-2F9E-4B33-AF08-A0958CB1D52D

Nanoblock keluaran Kawada ini sebelumnya sudah pernah ditunjukkan pada Brilliant Shining Festival 2021, yaitu event yang juga menunjukkan berbagai merchandise lain seperti Plush Garchomp raksasa, teko teh Psyduck, dll.

Semuanya merupakan bagian kolaborasi antara banyak perusahaan untuk memperingati rilisnya Pokemon Brilliant Diamond dan Shining Pearl beberapa minggu kemudian di Nintendo Switch.

Walau keduanya sebuah remake dari judul lama, Pokemon Brilliant Diamond dan Shining Pearl berhasil meraih kesan positif dan diminati semua penyuka Pokemon , baik itu penggemar baru maupun penggemar setia. Intinya, game Pokemon selalu menua dengan baik.

Franchise- nyajuga berencana untuk merilis sekuel baru dari Brilliant Diamond dan Shining Pearl yang berjudul Pokemon Legends Arceus pada 28 Januari 2022.Sementara untuk Nanoblock Pokemon asal Sinnoh akan tersedia mulai 22 Januari 2022.


Bagi kalian yang mau top-up game kesayangan kalian, langsung saja kunjungi UniPin! Proses cepat, harga murah, dan pastinya banyak bonus serta promo menarik!

Jangan lupa follow akun sosial media kami untuk konten menarik lainnya di:

Facebook: UP Station Indonesia

YouTube: UP Station Media

Twitter: @Upstationasia

Instagram: @upstation.media

Discord: UniPin Official Community

Topik Menarik