Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Diperpanjang, Buka Kesempatan Lebih Luas Bagi Jurnalis

Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Diperpanjang, Buka Kesempatan Lebih Luas Bagi Jurnalis

Terkini | tasikmalaya.inews.id | Rabu, 13 November 2024 - 14:20
share

JAKARTA, iNewsTasikmalaya.id Tingginya minat para jurnalis untuk berpartisipasi dalam ajang bergengsi PLN Journalist Award (PJA) 2024 mendorong PT PLN (Persero) memperpanjang waktu pendaftaran hingga 14 November 2024. Sebelumnya, pendaftaran dijadwalkan berakhir pada 31 Oktober 2024.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menjelaskan bahwa perpanjangan ini bertujuan memberi kesempatan lebih luas bagi para jurnalis yang belum sempat mengirimkan karya terbaiknya.

"Antusiasme jurnalis sangat besar untuk mengikuti PLN Journalist Award, sehingga kami ingin membuka ruang yang lebih besar bagi mereka. Dengan ini, kami memperpanjang batas waktu pendaftaran hingga 14 November," ungkap Darmawan.

PLN Journalist Award 2024 diselenggarakan untuk mengapresiasi jurnalis yang berperan penting dalam menyebarkan informasi ke seluruh penjuru negeri, sejalan dengan tema tahun ini, Salurkan Energi Bersih, Wujudkan Kolaborasi. PLN menyiapkan total hadiah senilai Rp480 juta untuk para pemenang.

Kami ingin memberikan penghargaan kepada jurnalis yang konsisten menyuarakan informasi terkait energi bersih dan berkelanjutan di Indonesia, kata Darmawan.

Gregorius Adi Trianto, Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN, mengungkapkan bahwa PJA 2024 terbagi dalam enam kategori kompetisi, di antaranya karya tulis hard news, feature, audio visual, video berita, foto cerita, dan foto tunggal. Masing-masing kategori akan menentukan tiga pemenang, dengan total hadiah mencapai Rp480 juta.

Dengan waktu pendaftaran yang diperpanjang dua minggu, kami mengajak jurnalis di seluruh Indonesia untuk ikut berpartisipasi, ujar Gregorius.

PJA 2024 terbuka bagi semua jurnalis profesional warga negara Indonesia, baik tetap maupun freelance, dari media lokal, nasional, cetak, daring, maupun televisi. Tidak ada biaya pendaftaran, dan para peserta hanya perlu mengisi formulir melalui tautan resmi serta melengkapi dokumen yang diperlukan.

Karya jurnalistik yang diikutsertakan harus sudah dipublikasikan antara 1 Januari hingga 14 November 2024. Batas waktu pengiriman karya terbaru kami perpanjang hingga pukul 23.59 WIB pada 14 November 2024, jelas Gregorius.

Informasi lengkap tentang PJA 2024 dapat diakses melalui pln.co.id.

Topik Menarik