Arti 27 Club di Lirik Lagu Stop the Rain Kolaborasi RM BTS dan Tablo Epik High

Arti 27 Club di Lirik Lagu Stop the Rain Kolaborasi RM BTS dan Tablo Epik High

Gaya Hidup | sindonews | Minggu, 4 Mei 2025 - 14:00
share

Lirik lagu Stop the Rain, kolaborasi emosional antara RM BTS dan Tablo Epik High, menarik perhatian publik setelah menyebut 27 Club dalam liriknya. Ini merupakan sebuah istilah kontroversial.

Kolaborasi antara RM BTS dan Tablo dari Epik High dalam lagu Stop the Rain menarik perhatian luas setelah wawancara eksklusif Tablo bersama Rolling Stone yang dirilis pada Kamis, 1 Mei 2025. Dalam wawancara tersebut, ia membagikan cuplikan lirik emosional dari RM yang mengandung makna mendalam dan membuat para penggemar terenyuh.

Tablo menyatakan bahwa lirik berikut adalah bagian dari bait sang rapper BTS. "Saat aku masih kecil / aku yakin bahwa aku ditakdirkan untuk klub 27 / Aku berusia 29 tahun dan tenggelam dalam bak mandi," bunyi lirik lagu tersebut dilansir dari Sports Keeda, Minggu (4/5/2025).

Lirik ini sontak memicu kehebohan di kalangan penggemar karena menyentuh topik 27 Club. Ini merupakan sebuah istilah yang merujuk pada sekumpulan tokoh terkenal yang meninggal di usia 27 tahun.

Foto/Allkpop

Di mana banyak di antaranya adalah seniman dengan kontribusi besar seperti Kurt Cobain, Amy Winehouse, Jim Morrison, hingga Janis Joplin.

Fenomena ini telah lama dikaitkan dengan tekanan dunia hiburan dan masalah kesehatan mental yang kerap dialami oleh para seniman. Lirik RM pun dianggap mencerminkan perjuangan pribadi serta pergulatan batinnya saat melalui fase kehidupan yang sulit.

Terlebih leader BTS tersebut, kini ia berusia 29 tahun. Ini merupakan usia yang melewati angka "keramat" tersebut.

Reaksi penggemar pun tak terbendung. Banyak yang mengungkapkan emosi mendalam atas penggalan lirik tersebut dan makna di baliknya.

“Siapkan tisu, lagu ini pasti menyayat hati,” tulis seorang penggemar di X.

“Ini akan menjadi lagu yang sangat berat untuk didengarkan,” tambah lainnya.

“Saya harap kita bisa mendengarkannya bukan hanya dengan telinga, tapi juga dengan hati,” ujar penggemar lainnya.

Beberapa netizen bahkan mempertanyakan pengalaman pribadi apa yang membuat RM sempat merasa akan menjadi bagian dari 27 Club saat masih muda. Ini memperkuat dugaan bahwaStop the Rainakan menjadi salah satu karya paling personal dari sang rapper.

Perjalanan Solo RM BTS dan Kolaborasi Terbarunya

RM, atau Kim Nam-joon, dikenal sebagai leader BTS dan salah satu rapper utama bersama Suga dan J-Hope. Selain kontribusinya dalam grup, RM juga aktif merilis karya solo sepertiIntro: Persona,Trivia: Love, serta rilisan mandiri sepertiBicycle, mixtapeRMdanmono.

Pada tahun 2022, ia resmi debut solo lewat album studioIndigoyang mendapat sambutan hangat. Setelah masuk wajib militer (wamil) pada Desember 2023, RM kembali menghadirkan karya lewat album keduanyaRight Place, Wrong Personyang rilis Mei 2024.

Kolaborasinya dengan Tablo melaluiStop the Rain, yang direncanakan rilis pada 2 Mei 2025, menjadi satu-satunya perilisan solo tambahan yang diumumkan selama masa dinas militernya.

RM dijadwalkan menyelesaikan wamil pada Juni 2025, dan para penggemar menantikan kembalinya sang idola dengan karya-karya penuh makna yang mampu menjangkau sisi emosional paling dalam dari para pendengarnya.

Topik Menarik