MV Agusta Berencana Produksi 10.000 Unit Motor Tahun Depan
MV Agusta telah mengumumkan proyek ekspansi besar-besaran yang dimulai pada tahun 2025.
Rencana ekspansi tersebut mencakup peningkatan volume produksi dan pembukaan jaringan dealer baru.
Ekspansi global diketahui dapat dilaksanakan setelah Pierer Moblity mengambil alih mayoritas saham MV Agusta pada Maret 2024.
MV Agusta dalam keterangannya menjelaskan, perseroan sedang menjalani transformasi signifikan dan berencana meningkatkan produksi 10.000 sepeda motor di Varese, Italia sebanyak 10.000 unit per tahun.
Selain itu, MV Agusta juga berencana menambah 230 distributor resmi termasuk service center di Eropa, Amerika Serikat, dan Asia.
Seperti diketahui,MV Agusta dikabarkan sedang goyang, lagi-lagi MV Agusta harus bergelut dengan masalah keuangan. Hanya 1.823 sepeda motor yang terjual di seluruh dunia pada tahun 2023.
Pada tahun 2018, mereka menjual 2.748 unit sebelum Black Ocean Group dari Rusia mengambil alih pada tahun 2019. Investasi mereka memerlukan restrukturisasi, dengan janji untuk mencapai 10.000 penjualan dalam waktu 2-3 tahun setelah itu. Sayangnya, rencana tersebut terhenti karena pandemi Covid-19.
Namun penjualan pada tahun 2020, 2021, dan 2022 kurang dari target yang ditetapkan meskipun pasar sepeda motor global sudah pulih pasca pencabutan karantina. Terlepas dari itu, pada tahun 2022 terdapat hampir 3.000 penjualan, namun jumlah tersebut kurang dari 50 penjualan pada tahun 2015.
Grup KTM telah membeli 25 saham MV Agusta pada tahun 2023, selanjutnya mengoperasikan dua bidang strategis yaitu pembelian dan distribusi.