Karena Hal Ini, Jennifer Coppen Sempat Dilarang Jadi Artis oleh Ayahnya

Karena Hal Ini, Jennifer Coppen Sempat Dilarang Jadi Artis oleh Ayahnya

Seleb | okezone | Senin, 10 Februari 2025 - 11:00
share

JAKARTA - Jennifer Coppen ternyata sempat tidak direstui oleh sang ayah, Ricardo Benito, untuk berkarier di dunia hiburan Tanah Air. Ayahnya khawatir Jennifer akan mengalami kegagalan dan tertipu oleh oknum yang tidak bertanggung jawab saat merantau ke Jakarta.

Dalam kanal YouTube CURHAT Bang milik Denny Sumargo, Jennifer mengungkapkan bahwa kariernya mulai melejit setelah bertemu dengan manajernya. Pertemuan itu terjadi ketika Jennifer mengikuti lomba fesyen show, di mana salah satu jurinya tertarik dengan bakatnya.

"Dia melihat aku, terus dia nawarin, 'mau nggak kamu jadi artis?' Aku langsung jawab, 'iya, aku pengen banget'," ungkap Jennifer.

Karena Hal Ini, Jennifer Coppen Sempat Dilarang Jadi Artis oleh Ayahnya

Namun, keputusannya untuk terjun ke dunia hiburan mendapat penolakan dari sang ayah. Ricardo merasa tidak yakin bahwa anaknya benar-benar akan berhasil di industri ini.

"Bapak aku nolak dulu, karena dia takut aku dibohongi. Pas sampai Jakarta, tahunya nggak jadi artis, kan kasihan," lanjutnya.

Meski mendapat penolakan, manajer Jennifer tidak menyerah begitu saja. Ia bahkan rela bolak-balik ke Bali hingga tiga kali demi meyakinkan sang ayah bahwa Jennifer memiliki potensi besar sebagai seorang bintang.

"Jadi manajer aku sampai tiga kali bolak-balik ke Bali untuk membujuk bapak, akhirnya diizinin juga. Setelah itu, aku pindah ke Jakarta sama Mama," tuturnya.

Di sisi lain, Jennifer sebenarnya memiliki impian lain sejak kecil. Ia bercita-cita menjadi dokter agar bisa membantu banyak orang. Namun, karena kendala biaya, ia terpaksa mengubur mimpinya dan memilih berkarier di dunia hiburan.

"Cita-cita aku sebenarnya jadi dokter, tapi karena biaya kuliah kedokteran mahal, aku nggak bisa lanjut setelah SMA," ungkapnya.

Selain itu, keputusan untuk menjadi aktris juga diambil karena faktor ekonomi.

"Aku memilih mengejar karier sebagai aktris, selain karena passion, juga karena nggak ada uang. Biaya hidup di Jakarta, termasuk bayar apartemen, kan mahal," pungkasnya.

Topik Menarik