Rachel Vennya Tahu Dugaan Perselingkuhan Salim Nauderer dan Azizah Salsha dari Pratama Arhan
JAKARTA - Rachel Vennya diduga membocorkan perselingkuhan yang dilakukan oleh kekasihnya, Salim Nauderer. Menariknya, sang mantan kekasih diduga selingkuh dengan salah satu teman dekatnya, yakni Azizah Salsha alias Zize.
Hal tersebut terungkap usai salah satu netizen di X membagikan tangkapan layar saat Rachel sedang berbincang dengan rekannya.
Mengejutkannya lagi, ibu dua anak itu mengaku tahu tentang hal tersebut dari Pratama Arhan yang merupakan suami sah dari Zize. Dalam tulisannya, mantan istri Niko Al Hakim ini mengaku ditelepon oleh Arhan terkait dugaan perselingkuhan tersebut.
"Mana pada ngira trik marketing jualan parfume pula. Peluk dari jauh," ujar rekan Rachel.
"Haha aku tuh dikasih tau sama lakinya. Si Arhan nelfonin aku semalam. Mana mungkin aku jualan pake gimmick gini," kata Rachel.
"DEMI ALLAH DIA DULUAN YANG TAU!? Kasian banget Arhan," lanjut rekan Rachel.
Saat ini, akun Instagram Zize mulai dibanjiri komentar dari netizen. Banyak yang meminta klarifikasi dari bridesmaid Aaliyah Massaid itu terkait kabar yang menyudutkan dirinya.
Namun, ada pula yang masih menduga jika gosip miring itu dibuat lantaran promosi merek parfum.
"Serius, Zah?," tanya rani***.
"Jahat bgt ke arhan," sambung bungaba***.
"Kalau itu hanya marketing untuk parfum agak sakit sih ya i mean theyre big. But again di Indonesia skandal emang agak laku sih . Gara-gara liat di X mampir ke sini saking keponya," jelas indahas***.