Calon Istri Chand Kelvin Gelar Pengajian Jelang Pernikahan, Kental dengan Adat Aceh

Calon Istri Chand Kelvin Gelar Pengajian Jelang Pernikahan, Kental dengan Adat Aceh

Seleb | okezone | Minggu, 30 Juni 2024 - 12:46
share

JAKARTA - Chand Kelvin telah resmi melamar kekasihnya, Dea Sahirah pada 5 Mei 2024 Meski belum mengumumkan soal tanggal pernikahan, hari bahagia mereka tanpanya akan berlangsung dalam waktu dekat.

Bukan tanpa alasan, pasalnya satu persatu rangkaian acara pernikahan sudah dijalani. Salah satunya acara pengajian yang digelar di kediaman Dea yang kental dengan nuansa adat Aceh yang berlangsung pada Sabtu, 29 Juni kemarin.

Hal itu bahkan bisa dilihat dari akun Instagram Story kakak Dea, Muhammad Atras Mafazi. Dalam unggahannya, kakak Dea yang menggantikan posisi almarhum ayah mereka, tampak mendampingi sang adik di acara pengajian.

Di acara itu, Dea tampak mengenakan baju berwarna pink lengkap dengan veil.

Calon istri Chand Kelvin gelar pengajian jelang pernikahan (Foto: Instagram/atrasmfz)

"Bismillah pengajian si bungsu," bunyi keterangan unggahan Instagram Story akun @atrasmfz, Minggu (30/6/2024).

Seluruh rangkaian acara diketahui dihadiri oleh keluarga serta kerabat terdekat. Air mata haru bercampur bahagia dari keluarga dan sahabatnya pun mengiringi langkah Dea dalam setiap prosesi yang dilakukannya.

Dea tampak bersimpuh dihadapan ibu dan kakaknya saat mereka memanjatkan doa terbaik jelang pernikahan Dea dan Chand Kelvin.

Topik Menarik